CIREBON–Kantor Penanggulangan Bencana Bencana Daerah (KPBD), sempat merilis bahwa Kota Cirebon telah melewati fase kritis. Namun di akhir pekan kemarin, justru cuaca memburuk dan menyebabkan beberapa kerusakan. Kepala KPBD Kota Cirebon Ir Agung Sedijono mengungkapkan, fase kritis dimaksud merupakan pengamatan atas tren bencana. Di mana tahun lalu, intensitas bencana banjir tertinggi terjadi sepanjang Februari. “Ini dasarnya, kenapa kita dianggap lolos dari krisis bencana,” ujarnya kepada Radar Cirebon. Meski fase kritis telah dilalui, namun Agung menegaskan, KPBD tetap siaga. Sabtu (23/3) misalnya. Sata Kota Cirebon dilanda bencana pohon tumbang, personel tidak lengah. “Begitu dapat laporan, kami langsung ke lokasi dan langsung melakukan evakuasi,” kata Agung. Kesiapan untuk siaga bencana juga mengikuti edaran dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Walikota Cirebon, yang berlaku hingga 31 Mei mendatang. Atas kejadian ini, Kota Cirebon tetap waspada terhadap segala bentuk kemungkinan terjasi bencana alam mulai banjir atau pohon tumbang. Bahkan KPBD juga menerapkan siaga bencana dengan menyiagakan petugas selama 24 jam bergantian. Dirnya berpesan kepada masyarakat Kota Cirebon untuk berhati hati dengan curah hujan yang masih tinggi smapai saat ini. karena segala sesuatu bisa saja terjadi. (abd)
Lewat Fase Kritis, KPBD Kota Cirebon Tetap Siaga Bencana
Senin 25-03-2019,15:00 WIB
Editor : Dedi Haryadi
Kategori :