Gagal Cetak Gol, Ronaldo Cedera Hamstring

Selasa 26-03-2019,12:30 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

LISBON–Pertandingan Portugal melawan Serbia pada lanjutan kualifikasi Euro 2020 Grup B, memakan korban, Selasa (26/3) dini hari WIB. Megabintang Portugal, Cristiano Ronaldo mengalami cedera hamstring pada menit ke-30. Sebelumnya, Ronaldo sempat tabrakan dengan salah satu pemain Serbia dan mengalami pendarahan di hidung. Namun, beberapa menit kemudian, CR7 kesakitan di bagian paha. Ronaldo akhisnya digantikan Pizzi di menit 31. Pada laga di Estadio da Luz terebut, kedua tim bermain imbang 1-1. Gol pembuka Serbia dicetak Dusan Tadic di menit ke-7 lewat tendangan penalti. Danilo Pereira berhasil menyelamatkan tuan rumah dari kekalahan lewat golnya pada menit 42. Hingga laga usai, kedua tim bermain 1-1. Dari hasil ini, Portugal menempati peringkat tiga klasemen dengan perolehan 2 poin. Sementara Serbia yang baru bermain sekali, menduduki posisi keempat (1 poin). “Apa yang terjadi mala mini begitu aneh. Kami banyak menekan tapi belum bisa menang,” kata Fernando Santos, pelatih Portugal dikutip UEFA.com. Santos pantas saja panik. Sebab, dua pertandingan di Grup B, berakhir dengan hasil imbang. Pertama, Portugal bermain 0-0 dengan Ukraina. Dan yang kedua 1-1 dengan Serbia. “Kami butuh penyegaran. Kami akan berubah,” ujar pelatih yang berhasil membawa Portugal juara Euro 2016. (mid) KLASEMEN SEMENTARA GRUP B

  1. Ukraina 2              1              1              0              2              1              1              4
  2. Luxemburg 2              1              0              1              3              3              0              3
  3. Portugal 2              0              2              0              1              1              0              2
  4. Serbia 1              0              1              0              1              1              0              1
  5. Lithuania 1              0              0              1              1              2              -1            0
Tags :
Kategori :

Terkait