Lapas Gintung Peringati Hari Bhakti Pemasyarakatan, Kumpulkan Uang Beri Bantuan Alat Kebersihan

Kamis 28-03-2019,18:00 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON-Memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-55 tahun, pegawai dan warga binaan lapas narkotika kelas IIA Cirebon melakukan bakti sosial. Kegiatan dipusatkan di Masjid Nurul Huda, Desa Gintung Tengah, Kecamatan Ciwaringin, (27/3). Dalam peringatannya, bakti sosial serentak seluruh UPT pemasyarakatan di Indonesia dan dilakukan di tempat atau rumah-rumah ibadah. Warga binaan yang hadir merupakan pasukan merah putih narapidana lapas gintung. Kalapas Narkotika Kelas II Cirebon Jalu Yuswa Panjang mengatakan, fokus kegiatan dilakukan di tempat ibadah. Kegiatan itu lebih untuk menggugah pegawai secara spontan untuk mengumpulkan uang pribadinya dalam menyukseskan acara. “Secara spontan pegawai kami mengumpulkan uang pribadinya, lebih kurang terkumpul Rp27 Juta. Kita belikan karpet yang lebih layak, fakum pembersih debu, dan keperluan kebersihan lain,” ujarnya. Ada sekitar 25 orang pasukan merah putih yang kala itu mengikuti rangkaian kegiatan. Mereka dengan begitu antusias membersihkan setiap sudut masjid yang terlihat kotor dan berdebu. Dikatakan Kalapas, hari bhakti pemasyarakatan puncaknya dilakukan pada 27 April mendatang. Namun dikarenakan dalam waktu itu berdekatan dengan pemilihan umum, rangkaian kegiatan dimajukan dan puncaknya akan dilakukan upacara secara serentak di halaman lapas. “Karena mulai April itu masa kampanye, makannya rangkaian hari bakti di akhiri hari ini (kemarin, red). Puncaknya tinggal upacaranya saja. Kegiatan sebelumnya banyak. Ada donor darah, pemberian motivasi dari rumah kreasi dan sebagainya,” paparnya. Dewan Kemakmuran Masjid Nurul Huda, Nuridin mengucapkan terima kasih kepada kepala lapas yang telah berkenan dan bersedia mengunjungi Masjid Nurul Huda dalam rangka peringatan hari bhakti pemasyarakatan itu. Dia juga mendoakan yang terbaik untuk Jalu dalam kepemimpinannya di lapas gintung. “Alhamdulillah sangat senang sekali. Kalapas membeli bantuan perlengkapan masjid. Semoga bapak kalapas sehat selalu. Semoga dengan ridhonya, bapak kalapas memimpin sebagaimana mestinya dengan baik dan terbaik,” pungkasnya. (ade)

Tags :
Kategori :

Terkait