BARCELONA – Lionel Messi bukan pemain Timnas Argentina, melainkan pemain Timnas Barcelona. Itu adalah ungkapan salah satu legenda Argentina, Diego Armando Maradona. Ungkapan itu benar adanya. Sebab, selama kurun waktu 10 tahun, Messi belum mampu menjadi juara Piala Dunia. Padahal, Messi meraih gelar Ballon d’Or sebanyak lima kali. Nah, jika di timnas melempem, lain lagi di klubnya, Barcelona. Minggu dini hari tadi WIB (28/4), Barcelona resmi menjadi juara La Liga musim ini setelah berhasil menang 1-0 atas Levante di Camp Nou pada pekan ke-35. Menyisakan tiga laga La Liga, poin Barcelona usai kemenangan tersebut, tidak akan terkejar oleh rivalnya yang ada di posisi kedua, yakni Atletico Madrid, yang juga menang 1-0 atas Real Valladolid di hari yang sama. Barcelona benar-benar masih terjangkit Messidependencia alias ketergantungan kepada Messi. Sebab, di babak pertama melawan Levante, Barca tidak mampu mencetak gol. Kemenangan Barca tak didapat dengan mudah. Blaugrana tertahan di babak pertama, yang saat itu Messi masih di bangku cadangan. Pelatih Barca, Ernesto Valverde baru memasukkan Messi pada awal babak kedua, menggantikan Philippe Coutinho. Pemain Argentina itu menjadi pemecah kebuntuan dengan golnya pada menit ke-62. Messi sudah membukukan sebanyak 47 gol untuk Barca di semua ajang musim ini, hingga menjadi salah satu kandidat kuat peraih sepatu emas Eropa. \"Sudah jelas dia harus bermain. Kami akan menjalani laga di Liga Champions, dan kami harus aktif di liga,\" kata Valverde dikutip Marca. Ya, Barca akan menjalani laga penting di Camp Nou, Kamis (2/5/2019) dini hari WIB. Barca menghadapi Liverpool pada leg pertama semifinal Liga Champions. “Kami akan selalu bermain untuk kemenangan tim. Hingga semua fans senang,” sambung Valverde. (mid)
Masih Bergantung pada Messi, Barcelona Kunci Gelar La Liga
Minggu 28-04-2019,15:01 WIB
Editor : Husain Ali
Kategori :