Ubah Wajah Gang Rawan dengan Seni Mural

Rabu 15-05-2019,15:05 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Warga RW 01 Kelurahan/Kecamatan Pekalipan, Kota Cirebon, tengah berusaha menghilangkan kesan negatif di lingkungan tempat mereka tinggal. Ya, selama ini Gang Lawang Gada terkesan seram dan rawan terjadi tindak kejahatan. Situasi jalan gang yang gelap dan sepi saat malam hari, seringkali dimanfaatkan oleh pelaku kejahatan. Atas dasar itu, warga kemudian berupaya mengubah wajah gang tersebut dengan menambahkan taman, lampu penerangan jalan serta kesenian mural. \"Supaya warga lebih nyaman saat melewati gang ini, terutama pada malam hari,\" tutur Maman Rahman, Sekretaris RW setempat, Selasa (14/5). Menurut Maman, gang Lawang Gada terbilang cukup jauh dari pemukiman warga. Sehingga tak sedikit warga yang membuang sampai di lokasi tersebut.  \"Pokoknya di sini itu kotor dan katanya sering jadi tempat transaksi obat-obatan terlarang,\" ujar Maman. Kini, di gang sepanjang sekitar 100 meter tersebut sudah dalam keadaan bersih dan terawat. Taman hijau dan lampu penerangan yang memadai, merubah drastis kesan negatif yang dikeluhkan warga.  \"Kalau sekarang lebih aman, kita juga enak lah kalau lewat sini,\" ucapnya. Lebih-lebih di tembok sepanjang sekitar 50 meter dan tinggi 3 meter, telah terpampang lukisan karya warga dengan berbagai tema. Mulai dari pesan sosial untuk menjauhi minuma keras, tertib membuang sampah serta lukisan bertema Ramadan. \"Harapannya bisa dijaga terus dan memberikan kesan positif untuk lingkungan kita,\" katanya. (day)

Tags :
Kategori :

Terkait