ASN Diajak Tingkatkan Pengamalan Pancasila

Senin 03-06-2019,08:08 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

KUNINGAN - Sekda Kuningan Dian Rachmat Yanuar mengajak semua aparatur sipil negara (ASN) di Pemerintahan Kabupaten Kuningan, dapat mengamalkan dan mengamankan Pancasila secara simultan dan terus menerus pada kehidupan sehari-hari. Hal itu disampaikan saat memimpin upacara Hari Kelahiran Pancasila di halaman Setda Kuningan, Sabtu (1/5). “Eksistensi ke-Indonesia-an baik sebagai bangsa maupun sebagai negara, masih dapat bertahan hingga kini berkat Pancasila. Oleh sebab itu, Pancasila harus tertanam dalam hati yang suci dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari,” kata Dian di hadapan para ASN lingkup Setda Kuningan. Tak lupa, Ia menyampaikan, rasa terima kasih kepada seluruh ASN Pemkab Kuningan yang telah hadir mengikuti apel pagi, meski dalam suasana menjalankan ibadah puasa. Sebagai warga negara Indonesia, sudah seharusnya mengamalkan dan mengamankan Pancasila secara simultan dan terus menerus. “Sebagai energi positif bangsa, Pancasila terus memberikan harapan untuk masa depan khususnya dalam merealisasi visi dan misi bangsa Indonesia. Untuk itu diperlukan kesadaran dan pemahaman untuk saling menghormati, bekerja sama, bergotong royong dalam menyelesaikan persoalan,” paparnya. Dia menilai, berkat Pancasila yang erat dengan nilai-nilai inklusivitas, toleransi, gotong royong, dan keberagaman yang ada dapat dirajut menjadi identitas nasional dalam wadah dan slogan Bhinneka Tunggal Ika. “Kita harus terus berusaha merefleksikan nilai-nilai fundamental Pancasila sebagai dasar negara. Sebagai bangsa besar, kita jadikan Pancasila sebagai salah satu kebanggaan nasional atau national pride, sebagai kebanggaan nasional kita harus terus mengamalkan dan mengamankan Pancasila secara simultan dan terus-menerus,” pintanya. Dijelaskannya, Pancasila sebagai bintang penuntun, mengandung visi dan misi negara yang memberikan orientasi arah perjuangan dan pembangunan bangsa kedepan. Sebagai energi positif bangsa, Pancasila harus dijadikan panduan untuk meraih masa depan bangsa. “Pancasila menyatukan semua perbedaan sekaligus memberikan orientasi bagaimana bangsa menuju bangsa yang besar. Kita tidak bisa menjadi bangsa yang merdeka, jika tidak menjadikan Pancasila sebagai dasar negara,” ungkapnya. Di akhir sambutan, Dian mengajak semua untuk menjadikan Pancasila sebagai pilar dalam membangun taman sari kebudayaan. Sebuah ekosistem yang menjadikan segenap warga bangsa hidup dalam kedamaian dan harmoni di tengah keberagaman. (ags)

Tags :
Kategori :

Terkait