JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengatakan, jika tidak lagi diambil sebagai Menteri, maka dirinya berencana membangun media online, yang diberinama Susi.com. “Saya akan balik lagi mencari pekerjaan. Bisa saja jadi wartawan online, saya bisa bikin susi.com,” candanya disambut tawa awak media saat Open House di kediaman rumah dinas Menteri Kelautan dan Perikanan yang terletak di Kompleks Menteri Widya Chandra, Jakarta, Kamis malam (6/6). Namun begitu, Susi menyatakan siap apabila kembali diberikan amanah sebagai menteri oleh Presiden selanjutnya pada periode 2019-2024. “Insya Allah (siap) kalau badan masih sehat,” kata Susi. Sebelumnya, pengamat sektor kelautan dan perikanan, Abdul Halim, mengatakan, kaum perempuan memegang peranan penting dalam sektor perikanan Nusantara. Sehingga pemerintah sudah selayaknya lebih memerhatikan dan memberikan penghargaan seutuhnya pada perempuan. “Di sektor perikanan, perempuan memainkan peranan yang sangat penting. Bahkan terbilang berperan ganda, yakni membantu nelayan sebagai pengolah atau pemasar,” kata Abdul Halim. Menurut Abdul, di lain waktu perempuan sektor perikanan juga berperan sebagai manajer keuangan dan kualitas hidup keluarga. Yaitu untuk pemenuhan gizi anak dan suami, serta pengelolaan kebutuhan dapur. Abdul Halim yang juga menjabat sebagai Direktur Eksekutif Pusat Kajian Maritim untuk Kemanusiaan itu berpendapat, sayangnya beragam peranan penting yang dilakukan oleh kalangan perempuan di sektor perikanan kerap disepelekan. “Banyak hal di lapangan yang menunjukkan minimnya penghargaan terhadap perempuan di sektor perikanan,” paparnya. Ia mengingatkan bahwa di banyak wilayah Tanah Air juga terdapat perempuan yang berprofesi sebagai nelayan, di antaranya di Jawa Tengah, Sulawesi Selatan, dan Aceh. (fin)
Susi Minat Jadi Wartawan Online
Sabtu 08-06-2019,15:35 WIB
Editor : Husain Ali
Kategori :