Amsor Penyebab Kecelakaan Maut Tol Cipali Diisolasi di Rumah Sakit, Dijaga Polisi Bersenjata Lengkap

Selasa 18-06-2019,10:30 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

CIREBON-Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Rudy Sufahriadi sudah menginterogasi langsung Amsor. Pria 29 tahun yang  tercatat berasal dari Watubelah, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, itu mengaku menyerang sopir bus karena ia mendengar percakapan sopir dan kernet bus yang akan membunuhnya. “Masa iya sopir dan kernet tiba-tiba ingin bunuh penumpangnya,” kata kapolda saat di RS Mitra Plumbon, Senin (17/6). Amsor sendiri dirawat terpisah. Hingga sore kemarin wartawan tak diberi akses untuk melihat langsung kondisi Amsor yang dirawat di ruang isolasi. Alamat yang tertera pun masih cukup misterius. Aparat pemerintahan di Watubelah tak mengenal nama Amsor. Pantauan Radar Cirebon, ruang rawat inap Amsor yang terletak di ruang HCU juga mendapatkan pengawalan ketat dari Kepolisian Resort (Polres) Majalengka dengan membawa senjata laras panjang. Sebanyak 2 keluarga Amsor pun datang menunggu di luar ruang HCU untuk mendampingi. Tim Radar Cirebon yang hendak melihat kondisi Amsor dan mencari informasi ke pihak keluarga pun dihentikan oleh anggota jaga. Alasannya demi keamanan Amsor. Pengawalan ketat terhadap Amsor dan keluarganya inilah yang membuat informasi soal alamatnya masih simpang siur. “Kita tidak tahu kejadiannya. Belum ada warga kami yang laporan yang mengalami lakalantas di Cipali untuk hari ini,” ujar Toto, salah satu petugas dari Kelurahan Watubelah. Baca: https://www.radarcirebon.com/innalillahi-12-orang-tewas-akibat-tabrakan-beruntun-di-tol-cipali.html https://www.radarcirebon.com/kapolda-sebut-penyebab-kecelakaan-maut-di-tol-cipali-akibat-sopir-diserang-penumpang.html Humas RS Mitra Plumbon Lukman mengaku, pihaknya tidak memberikan identitas pasien Amsor karena alasan privasi. Lukman hanya membenarkan bahwa Amsor masih mendapatkan perawatan intensif di ruangan HCU dan tengah mendapatkan pengawalan dari anggota Polres Majalaengka. “Maaf untuk alamat pasien kita tidak bisa memberikan. Itu privasi pasiennya,” tandasnya. Seperti diberitakan radarcirebon.com sebelumnya, kecelakaan beruntun yang melibatkan 4 kendaraan di Tol Cipali arah Jakarta mengakibatkan 12 orang meninggal dunia, Senin (17/6), sekitar pukul 01.00 WIB. (cep)

Tags :
Kategori :

Terkait