Terimbas Corona, Brimob Kompi 2 Yon C Bagi-bagi Sembako ke Tukang Becak dan Juru Parkir

Senin 13-04-2020,16:45 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Pandemi covid-19 berdampak sangat buruk bagi perekonomian. Terlebih bagi masyarakat miskin atau pelaku ekonomi kecil lainnya.

Untuk membantu masyarakat kecil ini khususnya para tukang becak di Kota Cirebon, Komandan Kompi (Danki) 2 Yon C Iptu Taryat membagikan paket sembako bagi para tukang becak dan juru parkir yang ada di Kota Cirebon.

Dengan mata berbinar dan kegembiraan para tukang becak yang mangkal di perempatan lampu merah dekat RS Ciremai Jl Ciptomangkusumo, Kota Cirebon menyambut pemberian sembako dari personel Brimob Kompi 2 Yon C, Senin (13/4).

“Kegiatan bagi-bagi sembako ini selain diberikan kepada penarik becak, juga kepada juru parkir dan buruh gali. Wabah corona membawa dampak ekonomi bagi warga kurang mampu yang tergantung pada pekerjaan sehari-hari untuk mencukupi kebutuhan keluarga semoga bingkisan sembako sedikit membantu beban mereka,\" katanya.

Selain pembagian paket sembako, lanjut Iptu Taryat, Brimob juga memberikan imbauan kepada masyarakat mengikuti peraturan pemerintah dalam masa wabah Covid-19. (rdh)

Tags :
Kategori :

Terkait