Pangandaran Kembali Diguncang Gempa 5,1 Magnitudo, Tidak Berpotensi Tsunami

Minggu 24-05-2020,16:43 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

PANGANDARAN kembali diguncang gempa, Minggu (24/5) sekitar pukul 14:11:40 WIB. Kali ini gempa berkekuatan 5,1 magintudo. Pusat gempa terjadi di Laut 90 KM Barat Daya Kabupaten Pangandaran, tepatnya di titik kordinat 8.21 LS, 107.86 BT.

Berdasarkan keterangan BMKG, gempa dengan kedalaman 13 KM itu dirasakan (skala MMI): III Pangandaran, III Garut, II-III Cilacap, II-III Parompong. Namun, tidak berpotensi tsunami.

https://twitter.com/infoBMKG/status/1264459395519283205?s=19

Sebelumnya, gempa bumi dengan kekuatan 5,2 magnitudo dengan kedalaman 10 KM juga terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Selasa (19/5) sekitar pukul 17.00 WIB. Pusat gempa terjadi di laut 82 KM Barat Daya Kabupaten Pangandaran tepatnya di 8.14 LS-107.89 BT.

Berdasarkan keterangan BMKG, gempa dirasakan pada wilayah (skala MMI): III-IV Kabupaten Sukabumi, III Pangandaran, III Tasikmalaya, III Ciamis, II-III Kota Sukabumi, II Parongpong, II Puncak Cisarua, II Sagaranten, II Cilacap, II Kabupaten Bandung.

Menurut BMKG, gempa bumi tersebut tidak berpotensi tsunami. Sejauh ini belum ada laporan warga terkait kerusakan akibat gempa di wilayah Pangandaran dan sekitarnya tersebut. (hsn)

Tags :
Kategori :

Terkait