Daya Motor

Rumah Milik TKI di Sumber Kebakaran, Diduga Korslet Arus Listrik

Rumah Milik TKI di Sumber Kebakaran, Diduga Korslet Arus Listrik

Sebuah rumah milik seorang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon mengalami kebakaran.-Foto: Damkar Kabupaten Cirebon-RADARCIREBON.COM

RADARCIREBON.COM - Sebuah rumah milik seorang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang merantau keluar negeri, mengalami kebakaran, Minggu, 4, Januari 2026.

Rumah tersebut selama ini dihuni oleh M yang sudah lanjut usia.

Diduga karena korsleting arus listrik di salah satu kamar, rumah tersebut mengalami kebakaran.

Saat kejadian, penghuni rumah sedang tidak ada di lokasi. Beruntung kejadian itu, diketahui tetangga korban yang langsung melapor ke Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan Kabupaten Cirebon (Damkar) Sektor Sumber.

BACA JUGA:Kebun Sawit Cirebon Bikin Geger, Diduga Ilegal, Dedi Mulyadi Langsung Melarang

Petugas langsung meluncur ke lokasi kejadian di Lingkungan Manis, Kelurahan/Kexamatan Sumber.

“Kami menerima laporan jam 12.48 dari warga yang tidak menyebutkan nama karena panik. Tapi kami langsung meluncur ke lokasi dan tiba jam 12.58,” demikian laporan dari Damkar Kabupaten Cirebon.

Penanganan yang dilakukan petugas membuahkan hasil dan sekitar pukul 13.20 WIB, api berhasil dikendalikan.

Menurut  keterangan warga api awal diketahui berada di kamar belakang kemudian menjalar ke ke atap dan kamar di depannya.

BACA JUGA:Penampakan Presiden Venezuela Nicolas Maduro Ditangkap Delta Force Amerika Serikat, Elon Musk Selamati Trump

Petugas sempat kesulitan karena akses jalan menuju lokasi tidak dapat dilalui unit Damkar.

Adapun material yang terbakar adalah 2 buah kasur, lemari pakaian dan material lainnya. Diperkirakan kerugian mencapai Rp30 juta.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait