Sempat Debat 90 Menit dengan Donald Trump, Begini Hasil Tes Joe Biden
WASHINGTON - Pasca Presiden Amerika Serikat, Donald Trump dan istrinya Melania Trump positif corona virus disease (covid 19), capres Joe Biden juga menjalani tes dan telah dinyatakan negatif.
Biden dan Trump sempat bersua di debat capres pada Rabu lalu. Keduanya saling adu pendapat selama 90 menit.
Saat ini belum ada keputusan lanjutan mengenai ajang debat capres. Padahal, pemungutan suara Pilpres AS 2020 akan digelar 33 hari lagi, yakni pada 3 November mendatang.
Seperti dilansir Associated Press, Jumat (2/10), Biden menjalani pemeriksaan bersama sang istri, Jill Biden.
Pemeriksaan kepada Biden dan Jill dilakukan oleh dr Kevin O\'Connor. Hasilnya kemudian dipaparkan oleh tim sukses Biden.
Usai pengumuman hasil pemeriksaan, Biden menyampaikan ucapan terima kasih kepada pendukungnya melalui cuitan di Twitter.
\"Saya berharap hal ini menjadi pengingat bagi kita: pakailah masker, tetap menjaga jarak dan mencuci tangan,\" cuit Biden.
Presiden Trump mengalami gejala ringan setelah dia dan ibu negara Melania Trump dinyatakan positif terkena virus corona.
Kepala Staf Gedung Putih, Mark Meadows mengatakan, presiden dan ibu negara masih menjalani karantina. Secara umum, kondisi mereka baik.
Sementara Melania Trump melalui akun Twitter-nya juga mengatakan dia juga hanya mengalami gejala ringan. Tetapi secara keseluruhan merasa baik.
Trump akan menunda atau membuat virtual semua acara kampanye yang dijadwalkan sebelumnya. (yud/washington post)
Tonton video berikut:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: