Beberapa Tips Aman Liburan di Akhir Oktober Ini

Beberapa Tips Aman Liburan di Akhir Oktober Ini

INDONESIA dihadapkan pada masa libur panjang, antara 28 Oktober hingga 1 November 2020 mendatang. Sebab itu, diingatkan pada warganya untuk berhat-hati selama masa tersebut, lantaran kerap memicu peningkatan kasus baru COVID-19.

Dan untuk aman terhindar dari risiko yang tidak diinginkan, Ketua Departemen Epidemiologi Universitas Indonesia, Dr. dr. Tri Yunis Miko Wahyono, MSc, memberikan tips berharganya terkait hal ini.

Berikut  panduan yang perlu diketahui, seperti dilansir situs resmi Satgas Penanganan COVID-19:

• Hindari percikan air liur, sebab itu, penggunaan masker sangatlah diharuskan, selain juga menjaga jarak aman.

• Hindari kerumunan yang tidak mengenal jarak aman. Pilih tempat wisata yang tidak terlalu padat. 

• Ketahui terlebih dahulu zonasi wilayah (dapat dicek di situs resmi Satgas Penanganan COVID-19) yang akan dikunjungi, entah itu hijau, kuning, oranye atau merah, dan kawasan zona hijau adalah yang dianjurkan.  

• Pilih tempat yang terbuka seperti pantai atau pegunungan atau tempat wisata outdoor. 

• Pastikan tubuh fit sebelum berangkat. Jika kurang sehat, menunda perjalanan lebih dianjurkan, atau juga pilih lokasi lebih mudah dijangkau. (ruf/fin)

https://www.youtube.com/watch?v=x3PVbRq-24k

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: