8 Pegawai Terpapar Covid-19, Pelayanan RSUD Waled Tetap Normal

8 Pegawai Terpapar Covid-19, Pelayanan RSUD Waled Tetap Normal

CIREBON – Delapan pegawai RSUD Waled yang terdiri dari 5 tenaga kesehatan, 1 dokter, 1 analis dan 1 customer service terpapar Covid 19.

Dengan penambahan tersebut,  maka Kabupaten Cirebon sudah ada 3.005 kasus terkonfirmasi positif. Sementara untuk kasus positif yang saat ini dinyatakan sembuh sebanyak 2.021orang.

Direktur RSUD Waled, dr Budi Setiawan Soendjaya membenarkan informasi tersebut. Menurutnya, operasional rumah sakit saat ini berjalan normal. Tidak ada lockdown ataupun penutupan fasilitas layanan kesehatan di rumah sakit.

Baca juga: Polisi Rekonstruksi Penembakan 6 Laskar FPI

\"Kita tidak lockdown, semuanya normal. Kita sudah lakukan sterilisasi di rumah sakit. Kita semprot dengan disinfektan. Situasinya aman. Pelayanan kita tetap jalan seperti biasa,\" ujarnya.

Ditambahkannya, saat ini dari hasil tracing dan tracking yang sudah dilakukan, kasus tersebut bermula dari luar rumah sakit. Hal itulah yang kemudian membuat pihak rumah sakit tidak melakukan lockdown.

Selengkapnya baca di sini…

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: