Tiga Desa Berebut Piala Sikompak Award
MAJALENGKA - Tiga desa yang selama ini menjadi sasaran Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM-MP), hari ini (31/7) akan tampil di tingkat Provinsi Jawa Barat dalam penilaian Sikompak Award. Proses penilaian kejuaraan terkait dengan program PNPM tersebut akan berlangsung di Desa Palabuan, Kecamatan Sukahaji, Kabupaten Majalengka dengan tim penilai langsung dari Provinsi Jawa Barat. Kabid Usaha Ekonomi Masyarakat dan Teknologi Tepat Guna pada Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Perempuan dan Keluarga Berencana (BPMDPKB) Kabupaten Majalengka, Drs Piping Maarif mengatakan, kegiatan penilaian Sikompak Award tingkat provinsi tahun ini akan berlangsung di Majalengka. Dalam lomba kali ini Majalengka sebagai tuan rumah, juga akan mengikutinya sebagai peserta mewakili wilayah III Cirebon. “Ada empat kriteria yang dilombakan dalam lomba Sikompak Award tingkat Jawa Barat ini yakni kategori Unit Pengelola Kegiatan (UPK), Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD), Pendamping Lokal (PL) dan Proses Perencanaan Desa (PPD). Untuk tahun ini Kabupaten Majalengka juga akan mengikuti semua kategori dan mudah-mudahan berhasil sehingga dapat lolos ke tingkat nasional,” jelas Piping kepada Radar saat ditemui di kantornya, Selasa (30/7). Dikatakan Piping, dari Kabupaten Majalengka untuk kategori UPK dan BKAD akan diwakili dari Kecamatan Sukahaji, untuk kategori PL diwakili dari Kecamatan Cigasong, dan kategori PPD akan diwakili oleh Desa Lengkong Kulon, Kecamatan Sindangwangi. Desa-desa yang mewakili dalam lomba Sikompak Award tersebut merupakan desa peraih PNPM-MP yang dalam perlombaan yang sama tingkat kabupaten menjadi juara. Menurutnya, Desa Sukahaji yang akan tampil sebagai peserta untuk kategori UPK dan BKAD merupakan juara pertama di tingkat Kabupaten Majalengka. Sedangkan di tingkat Provinsi Jawa Barat sendiri, wakil dari Kabupaten Majalengka setiap tahun selalu meraih peringkat baik juara pertama, kedua maupun ketiga. Yang pernah meraih juara di tingkat Jawa Barat kata Piping, antara lain untuk kategori UPK pada tahun 2009 dan 2010 diwakili oleh Desa/Kecamatan Leuwimunding dan berhasil menjadi juara pertama. Kemudian tahun 2011 yang diwakili oleh Desa/Kecamatan Cingambul keluar sebagai juara kedua, dan tahun 2012 yang diwakili oleh UPK Jatitujuh berhasil menjadi juara dua. “Mudah-mudahan tahun ini juga Kabupaten Majalengka dapat berhasil menjadi yang terbaik di Jawa Barat. Apalagi tahun ini kita mengikuti untuk semua kategori sehingga peluang untuk mendapatkan juaranya sangat besar,” tandasnya. (eko)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: