Tolong! Sulbar Butuh Bantuan Cepat, Banyak Korban Terhimpit Bangunan
MAMUJU - Korban gempa bumi di Provinsi Sulawesi Barat membutuhkan bantuan cepat. Banyak yang terhimpit puing bangunan akibat gempa dengan magnitudo 6,2.
\"Astaghfirullah, ada perawat terjebak reruntuhan bangunan Rumah Sakit Mitra Manakarra. Tolong semua pihak, seluruh negeri bantu lakukan evakuasi,\" kata Anggota DPR RI Provinsi Sulbar, Suhardi Duka.
Baca Juga: Siap-siap, Tarif Tol Kanci Pejagan Naik 17 Januari
Mantan bupati Mamuju dua periode ini mengungkapkan, agar bantuan segera datang untuk melakukan evakuasi.
Baik dari pemerintah pusat maupun sukarelawan. Mengingat banyaknya warga yang tertimpa bangunan.
Baca Juga: Truk Kontainer Terguling, Pantura Indramayu Macet Arah Jakarta dan Cirebon
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Polman dan Majene menyebutkan korban luka mencapai 200 orang.
Gempa Mamuju dengan episentrum di kedalaman 10 kilometer laut Majene 2.98 LS-118,9 BT membuat sedikitnya 2 ribu warga mengungsi. (yud/antara)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: