Lele Bakar, Aromanya Menggoda

Lele Bakar, Aromanya Menggoda

BOSAN mencicipi hidangan lele yang hanya digoreng saja? Nampaknya menu satu ini wajib dicoba. Lele bakar. Hidangan lele bakar menjadi salah satu menu khas Dapur Kampung Kuliner (Dekaka) yang menjadi best menu.

Owner Dekaka, Petty Imelda menuturkan, menu khas ini tentu bisa menjadi pilihan bagi pecinta ikan lele.

Jika biasanya ikan lele dijadikan pecel dengan digoreng dan dihidangkan dengan sambal dan lalapan. Di Dekaka, lele dibakar dengan menggunakan bumbu kacang.

Memilih lele dengan ukuran yang lebih besar dari pada biasanya, lele bakar di sini pun dibakar fresh saat ada pembeli yang memesan. Aroma wangi kacang bersatu dengan lele saat dibakar tercium sangat menggoda. “Bumbu kacang diberi saat sedang dibakar beberapa kali, sehingga bumbunya meresap, dan melimpah,” jelasnya.

Dengan daging ikan yang lembut, menikmati lele bakar ini juga sangat nikmat dengan nasi panas. Tak ketinggalan cocolan sambal yang pedas manis ditambah lalapan juga menambah cita rasa saat menyantap menu ini. “Untuk paket menu lele bakar ini harganya sangat ekonomis, yakni Rp15 ribu saja sudah dengan nasi,” terangnya.

Untuk pendamping makanan ini tersedia juga beberapa menu rumahan seperti cah kangkung , cah toge, satur asem, urapan, hingga terong goreng. (apr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: