Kondisi Terkini Dua Korban Selamat Kecelakan Bus Sumedang

Kondisi Terkini Dua Korban Selamat Kecelakan Bus Sumedang

BANDUNG – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sumedang menyatakan dua orang korban kecelakaan maut bus masuk jurang di Jalur Alternatif Malangbong-Wado, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Jumat (12/3), masih menjalani perawatan intensif.

Humas RSUD Sumedang Dahlan mengatakan kedua orang tersebut kondisi kesehatannya masih kurang stabil sehingga memerlukan pengawasan ketat di ruang Intens Care Unit (ICU).

“Masih dalam pengawasan ketat, kemarin sore sempat ada penurunan, mudah-mudahan hari ini berangsur membaik,” kata Dahlan saat dihubungi dari Bandung, Minggu (14/3).

Menurutnya sejauh ini masih ada enam orang yang menjalani perawatan khusus. Selain dua orang yang dirawat di ICU, ada empat orang korban lainnya yang dirawat di ruang High Care Unit (HCU) dengan kondisi yang relatif membaik.

“Yang dirawat di HCU itu semuanya sudah sadar, hanya saja mereka masih memerlukan perawatan,” katanya seraya menyebutkan korban tewas dalam kecelakaan tersebut mencapai 27 orang.

Adapun jumlah korban yang masih dirawat di RSUD Sumedang yakni sebanyak 14 orang, dengan rincian dua orang dirawat di ruang ICU, empat orang dirawat di ruang HCU, dan delapan orang lainnya dirawat di ruang perawatan biasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: