Optimalisasi Pemberdayaan Masyarakat

Optimalisasi Pemberdayaan Masyarakat

PRIORITAS pembangunan di tahun depan, telah disepakati bersama dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan Rencana Kerja Perangkat Daerah (Musrenbang RKPD) tahun perencanaan 2022, Rabu (17/3). Untuk itu, perlu optimalisasi penguatan pemberdayaan masyarakat didalamnya. Agar pembangunan berjalan sesuai harapan bersama.

Wakil Walikota Cirebon Dra Hj Eti Herawati mengatakan, musrenbang berperan strategis untuk sinkronisasi, harmonisasi, dan kesepakatan dengan seluruh pihak terkait, dalam menentukan prioritas kegiatan pembangunan. Tahun 2022 adalah tahun keempat pemerintahan Azis-Eti. Kondisinya pasca pandemi. “Penguatan pemberdayaan masyarakat menjadi upaya akselerasi perwujudan visi misi,” ucapnya.

Sekretaris Daerah Kota Cirebon Drs H Agus Mulyadi MSi menyampaikan, potensi yang dimiliki masyarakat dapat lebih meningkat dengan pelibatan aktif didalamnya. Hal ini mampu mempercepat pembangunan. Dengan peran aktif dari berbagai elemen, diharapkan visi misi Pemerintah Daerah Kota Cirebon dapat terwujud secara optimal.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian dan Pengembangan Daerah (BP4D) Kota Cirebon Iing Daiman SIP MSi menjelaskan, musrenbang bertujuan menghasilkan berbagai pemikiran yang solutif dan inovatif. Termasuk pula, menyelaraskan dengan arah kebijakan Jawa Barat dan Nasional. Karena itu, ujar Iing Daiman, butuh peran berbagai pihak dalam merumuskan dan melaksanakan prioritas pembangunan. (ysf)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: