2 Persib v Persidafon 1, Tempel Ketat Arema
BANDUNG - Upaya Persib Bandung untuk bersaing memperebutkan posisi runner-up membuahkan hasil. Persib mampu mengatasi permainan keras Persidafon Dafonsoro dengan menuai kemenangan tipis 2-1 pada lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (21/8). Tambahan tiga angka atas tim berjuluk Gabus Sentani itu, membuat Persib semakin menempel ketat Arema Cronous dengan menyalip Sriwijaya FC dan Mitra Kukar. Poin Maung Bandung kini sama dengan Arema. Kedua seteru mengantongi 59 poin. Namun, Persib masih berada di peringkat tiga karena Arema unggul produktivitas gol. Adalah Asri Akbar dan Kenji Adachihara yang menjadi pahlawan kemenangan Persib. Meski baru dimainkan di babak kedua, keduanya menjadi pencetak dua gol kemenangan Maung Bandung. Jalannya babak pertama berlangsung cukup alot. Itu tergambar sejak menit pertama, Atep cs kesulitan mengembangkan strategi karena Persidafon bermain keras. Bahkan, baru satu menit digelar sudah terjadi dua kali pelanggaran yang dilakukan. Persidafon justru membuka peluang lewat shooting David Laly pada menit 11, namun gagal menuai gol. Sedangkan pasukan Djadjang Nurdjaman (Djanur) baru membuka peluang lewat tendangan spekulasi Hariono yang masih pelan di menit 13. Hingga turun minum skor masih imbang 0-0. Memasuki babak kedua, Atep cs terlihat lebih berani melakukan penetrasi. Beberapa serangan coba dibangun untuk menusuk pertahanan lawan. Namun pertahanan yang dibangun Precious dkk masih belum mampu ditembus Persib. Djanur mencoba mengubah skema permainan dengan memasukkan Asri Akbar menggantikan Mbida Messi di menit 55. Alhasil, Asri mampu menjawab kepercayaan pelatih. Melalui tendangan jarak jauhnya yang spektakuler, Asri sukses merobek jala Persidafon yang dikawal Selsius Gebze. Untuk menambah daya gedor serangan, Djanur memasukkan Kenji menggantikan Atep di menit 67. Pergantian itu lagi-lagi menuai sukses. Lewat sundulannya, striker asal Jepang itu membuat jala Persidafon kembali terkoyak. Kenji berhasil memanfaatkan sundulan dari M Ridwan hingga menggandakan kemenangan Persib menjadi 2-0 di menit 85. Dengan raihan tiga poin Djanur mengakui kalau kemenangan itu merupakan hasil kerja keras. Terutama penampilan mereka di babak kedua yang lebih padu. \"Secara hasil tidak mengecewakan. Kita bisa menang dan saya puas,\" ujar Djanur. Pelatih Persidafon Agus Yuwono mengatakan, melawan Persib merupakan laga yang menarik. Namun dia menyayangkan anak asuhnya membuat blunder sehingga dua gol bersarang. Dengan torehan kemenangan ini, Persib kini bertengger di posisi 3 dengan poin 59 dari 30 kali menyalip Sriwijaya FC dan Mitra Kukar, sekaligus menyamakan poin dengan Arema yang juga telah menyelesaikan 30 pertandingan. (cr2)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: