Kelurahan Kesambi Peringkat Pertama PK-21

Kelurahan Kesambi Peringkat Pertama PK-21

CIREBON - Pendataan Keluarga 2021 (PK-21) menyisakan waktu dua pekan lagi. Beberapa kecamatan mulai berlomba menyelesaikan pendataan keluarga. Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan keluarga Berencana (DPPKB) Kota Cirebon, Suwarso Budi Winarno MSi menjelaskan, Pendataan Keluarga 2021 saat ini terus berlangsung. Bahkan, antara kelurahan saling mengejar capaian hasil pendataan.

Budi membeberkan, lima kelurahan dengan capaian metode CAPI tertinggi adalah Kelurahan Kesambi, mencapai 79,24 persen. Disusul Kelurahan Larangan sebesar 72,31 persen. Kelurahan Pekalipan 71,8 persen, Kelurahan Pekiringan 65,95 persen, dan Kelurahan Panjunan 65,4 persen.

Sedangkan empat kelurahan dengan capaian metode PAPI, adalah Kelurahan Lemahwungkuk sebesar 22,04 persen. Kelurahan Argasunya 8,19 persen, Keluraan Pulasaren 8,82 persen. Serta yang keempat, adalah Kelurahan Kalijaga, masih nol persen.

“Data ini akan terus merangkak naik. Hingga akhir Mei 2021, kami optimistis, pendataan akan tuntas,\" pungkasnya. (abd/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: