KPU Sosialisasi Pilbup ke Pemilih Pemula

KPU Sosialisasi Pilbup ke Pemilih Pemula

MAJALENGKA – Ratusan pelajar yang berasal dari 25 sekolah tingkat SMA/SMK/MA se-Kabupaten Majalengka mendapatkan pemaparan sosialisasi seputar pelaksanaan pemilihan bupati/wakil bupati (Pilbup) Majalengka, di aula Gedung Kokardan Jl Gerakan Koperasi Majalengka, kemarin (6/9). Para pelajar tersebut mayoritas sudah berusia 17 tahun, atau sudah memiliki hak pilih. Ketua KPU Kabupaten Majalengka Supriatna SAg menjelaskan, dipilihnya para siswa SMA/SMK/MA sebagai sasaran dari sosialisasi mengenai pilbup ini, tujuannya memberikan pemahaman kepada mereka yang baru pertama kali akan menjadi pemilih pada pilbup ini. “Satu suara dari adik-adik di TPS nanti, akan menentukan masa depan Kabupaten Majalengka selama lima tahun ke depan. Oleh karenanya, hak pilih yang sudah dimiliki adik-adik ini mesti dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Jangan hanya memilih calon, tanpa mengenal visi misi mereka,” kata Supriatna. Menurutnya, memilih calon kepala daerah tak ubahnya seperti memilih seseorang untuk dijadikan pacar. “Kalau adik-adik milih pacar pasti gak mungkin asal-asalan. Harus kenal dulu, terus dicari tahu juga seluk beluknya. Pasti maunya yang bagus-bagus kan. Nah, di pilkada ini juga sama, calon yang nanti akan dipilih pasti harus yang sesuai dan dianggap baik sama adik-adik,” kata Supriatna. Pihaknya tidak menginginkan, jika hak pilih yang telah dimiliki oleh para pelajar dari kalangan pemilih pemula ini, tergadaikan hanya karena rayuan materi dari para calon. “Entah itu materi berupa dikasih kaos sama uang jajan terus milih calon itu, padahal siapa tahu visi misi mereka tidak sesuai dengan keinginan adik-adik,” sebutnya. Sementara itu, Komisioner KPU Divisi Sosialisasi mengungkapkan, untuk mengoptimalkan partisipasi pemilih pada pilbup mendatang, pihaknya terus melakukan upaya berupa sosialisasi kepada sejumlah kalangan yang menjadi simpul-simpul atau duta sosialisasi yang bisa meneruskan informasi ini kepada kalangan maupun komunitasnya. Misalnya, pada sosialisasi kali ini kepada para pemilih pemula dari kalangan pelajar SMA/SMK/MA, dipilih peserta dari perwakilan pengurus OSIS di sekolahnya masing-masing. Sehingga mereka diharapkan bisa meneruskan materi soal pilbup ini kepada rekan-rekan mereka di sekolah yang juga sudah mempunyai hak pilih pada pilbup mendatang. (azs)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: