Utamakan Honorer Kategori 2

Utamakan Honorer Kategori 2

*** Tahun Ini Tidak Ada Penerimaan CPNS INDRAMAYU - Penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) untuk jalur umum, hampir dipastikan tidak akan dibuka Pemerintah Kabupaten Indramayu di tahun 2013. Bahkan tahun depan juga belum bisa dipastikan. Sejak moratorium CPNS pada 2010 hingga 2012 lalu ditambah banyaknya pegawai yang memasuki masa pensiun, Indramayu kekurangan ribuan pegawai terutama di bidang pendidikan dan kesehatan. Belum dibukanya penerimaan CPNS di Indramayu, dikarenakan masih harus menunggu terbitnya keputusan dari pemerintah pusat terkait penerimaan CPNS di Indramayu. Hal itu seperti dijelaskan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Indramayu Drs H Eddy Mulyadi MM, melalui kabid pengadaan, Dudu Rismanto di ruang kerjanya, Selasa (10/9). Pembukaan CPNS hanya berlaku bagi daerah yang alokasi belanja pegawainya di bawah 50%. Sedangkan untuk daerah yang alokasi belanja pegawainya masih di atas 50% dari APBD daerah itu, maka dipastikan tidak membuka lowongan penerimaan CPNS. Saat ini, belanja pegawai di Kabupaten Indramayu mencapai Rp1,1 triliun. Bila dipersentasekan menjadi 51% dari total APBD tahun ini yakni sebesar Rp2,2 triliun. “Pemerintah pusat hanya memberikan kuota CPNS itu kepada daerah yang belanja pegawainya di bawah 50 persen. Itu artinya Indramayu belum mendapatkannya (tes CPNS, red),” jelasnya. Saat dikonfirmasi awak media, BKD tidak menyebutkan jumlah kebutuhan PNS di lingkungan Pemkab Indramayu beserta formasinya secara rinci. Namun BKD mengaku telah mengusulkan kebutuhan pegawai kepada pemerintah pusat untuk menutupi kekurangan PNS di Kabupaten Indramayu. “Saat ini kita upayakan untuk menyelesaikan proses pengangkatan CPNS bagi tenaga honorer kategori 2. Mudah-mudahan bisa lulus semua,” imbuhnya. Tercatat sedikitnya 1.175 honorer yang sudah masuk dalam kategori 2. Jumlah tersebut telah lolos dalam uji publik yang telah dilakukan beberapa waktu lalu. Selanjutnya, mereka akan mengikuti tes kompetensi pada November mendatang. Meski demikian, dari jumlah itu belum tentu bisa menutupi kekurangan pegawai, karena akan disebar di berbagai bidang dalam formasi yang tersedia. (cip)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: