Prabowo Diminta Legawa Usung Sandiaga di Pilpres, Demi Hindari Hattrick Kekalahan
JAKARTA - Partai Gerindra memutuskan akan kembali mengusung Prabowo Subianto pada Pilpres 2024 mendatang. Rencana ini, oleh pengamat, disarankan untuk ditimbang ulang.
Prabowo juga diminta legawa dan menyerahkan urusan capres kepada Sandiaga Uno, daripada membuat malu Partai Gerindra jika kembali kalah untuk ketiga kalinya.
Direktur Pusat Riset Politik Hukum dan Kebijakan Indonesia, Saiful Anam mengatakan, peluang kekalahan Prabowo jika kembali maju sebagai calon presiden di Pilpres 2024 cukup besar, apabila tidak mendapatkan dukungan rakyat.
\"Prabowo saya kira lebih baik istirahat sajalah, karena yang bersangkutan bisa jadi tiga kali berturut-turut kalah dalam Pilpres 2024 apabila tidak mendapatkan dukungan rakyat,\" ujar Saiful dilansir dari Kantor Berita Politik RMOL, Senin (11/10).
Baca juga:
- Duh! Menpan-RB Tjahjo Kumolo Posting Foto Hoax Jalan Tol Cisumdawu
- Wow! Golf Ciperna Ditawarkan ke Investor, Segini Pendapatannya
Saiful menyarankan Prabowo menyerahkan slot capres kepada kader muda Gerindra seperti Sandiaga Salahuddin Uno yang lebih diterima masyarakat.
\"Apalagi dalam beberapa survei angka kenaikan elektabilitas dan kapabilitas Sandi sangat signifikan. Bahkan yang bersangkutan bisa jadi memenangkan Pilpres dan Gerindra kalau saja Prabowo mau mengalah,\" papar Saiful.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: