Wedding Rings Minimalis Favorit
CIREBON - Gerai perhiasan Julia Jewelry (JJ) beri penawaran menarik bagi konsumen yang hendak membeli wedding rings. Ada program tambahan diskon 10+5 persen berlaku untuk pembelian sepasang wedding rings. Jika membeli hanya satu, maka berlaku diskon normal sepuluh persen. Diskon ini cukup spesial karena berlaku untuk semua konsumen, tak hanya member. Kepala Toko Julia Jewelry, Yati Daryati menerangkan, diskon 10+5 persen biasanya berlaku hanya untuk member Julia. Untuk umum diskonnya sepuluh persen. Minat wedding rings yang cukup tinggi jadi pertimbangan untuk menggelar program ini. Agar konsumen lebih hemat membeli satu pasang wedding rings. “Kalau penjualan wedding rings memang masih paling tinggi dibanding jenis perhiasan lain,” terangnya kepada Radar, kemarin. Dikatakan, koleksi baru wedding rings hadir berkala. Biasanya satu bulan sekali atau tergantung permintaan konsumen. Sejauh ini jenis wedding rings simpel minimalis jadi favorit. Model ini memiliki satu mata berlian kecil sehingga terlihat sederhana, namun tak menghilangkan kesan mewah. Selain itu harga juga jadi pertimbangan, karena wedding rings simpel lebih terjangkau dibanding model lain. Konsumen banyak pilih model minimalis karena kesepakatan. Menurutnya, pihak laki-laki banyak yang tak suka dengan model mata berlian besar. Untuk satu pasang wedding rings minimalis dibanderol mulai Rp6 jutaan. Ada juga model lainnya dengan harga bervariasi tergantung besar kecilnya mata berlian. “Kebanyakan konsumen pilih warna putih dibanding emas. Ada juga yang beli emas kuning, tapi enggak banyak karena 80 persen koleksi kami juga emas putih,” bebernya. Yati menambahkan beberapa jenis wedding rings minimalis antara lain Wr0147, Wr0043, Wr0496, Wr0656, Wr0654, Wr0502, Wr0447 dan masih banyak lagi. Jika konsumen suka emas putih dan kuning pihaknya menyediakan model kombinasi. Emas putih dan kuning terdapat dalam satu perhiasan. “Kombinasi juga ada tapi memang enggak sebanyak emas putih,” imbuhnya. (tta)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: