Toga dan Tomas untuk Penanganan Berbagai Masalah

Toga dan Tomas untuk Penanganan Berbagai Masalah

CIREBON – Pemerintah Kota Cirebon melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon Drs H Agus Mulyadi MSi meminta dukungan tokoh agama (toga) dan tokoh masyarakat (tomas) untuk bersama-sama menjaga keamanan, ketertiban masyarakat dan juga pengendalian penyebaran Covid-19.

“Alhamdulillah kamtibmas di Kota Cirebon terjaga dengan baik. Ini berkat sinergitas dan kolaborasi semua pihak. Baik forkopimda, toga, tomas, dan seluruh masyarakat Kota Cirebon,” kata Agus usai menghadiri Forum Silaturahim Kamtibmas (FSK) Polda Jabar, Jumat (5/11).

Dalam kesempatan itu, sekda meminta dukungan kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk penanganan pandemi Covid-19 yang saat ini tengah dilakukan.

“Kita tengah berupaya keras untuk terus melakukan testing, tracing dan treatment. Ini merupakan tiga unsur penting pengendalian Covid-19 di Kota Cirebon,” ucapnya.

Sehingga menyikapi hal tersebut, keterlibatan tokoh agama dan tokoh masyarakat bersama-sama pemerintah daerah untuk mengajak masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, sangatlah penting, apalagi pandemi Covid-19 masih terjadi.

“Sekalipun saat ini melandai tapi potensi peningkatan dapat terjadi, walaupun kecil. Sehingga kewaspadaan masyarakat terhadap penyebaran Covid-19 jangan sampai diturunkan,” tutur Agus.

Sementara itu, Kapolres Cirebon Kota AKBP M Fahri Siregar SIK MH menjelaskan, kegiatan tersebut dilakukan untuk menyambung silaturahim antara Polda Jabar dengan seluruh potensi masyarakat di Kota Cirebon.

“Kita bersama-sama mendukung dan memelihara kamtibmas di Kota Cirebon. Kita juga tadi meminta masukan dan saran untuk penanganan Covid-19 serta antisipasi banjir dan longsor. Mengingat saat ini sudah memasuki musim penghujan. Mudah-mudahan dapat terus kolaborasi dan sinergis,” ujarnya. (jrl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: