Pro dan Kontra PPKM Level 3 Serentak, Walikota Azis: Sekali Lagi, Kami Siap!

Pro dan Kontra PPKM Level 3 Serentak, Walikota Azis: Sekali Lagi, Kami Siap!

CIREBON – Kota Cirebon menyambut baik rencana pemerintah pusat memberlakuan PPKM Level 3 serentak di seluruh Indonesia, meski masih menuai pro dan kontra di masyarakat.

Menurut Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis, pemberlakukan PPKM Level 3 tesebut adalah bentuk antisipasi terjadinya lonjakan gelombang ke-3 Covid-19.

\"Kami di daerah khususnya Kota Cirebon menyambut baik ide pemerintah pusat ini dalam rangka menetapkan PPKM Level 3. Sekali lagi kami siap,\" ujarnya di gedung DPRD Kota Cirebon didampingi Sekda Agus Mulyadi, Senin (22/11).

Menurut Azis, Pemkot Cirebon sudah menyiapkan skenario rencana aksi mengatasi PPKM Level 3 saat Nataru.

Baca juga:

\"Satgas Covid-19 Kota Cirebon yang dipimpin Pak Sekda sudah menyiapkan skenario rencana aksi dalam rangka mengatasi Nataru dan pelaksanaan PPKM Level 3,\" sebutnya.

Terkait penyekatan di perbatasan pintu masuk Kota Cirebon, Wali Kota menuturkan, pihaknya masih akan melakukan kajian dan monitoring.

\"Terkait penyekatan dan lainnya itu kita akan monitor dan kajian terlebih dahulu seperti apa, sehingga nanti jalan yang akan kita ambil nanti ini tepat. Saya selaku kepala daerah dan ketua Satgas Covid-19 akan terus memantau perkembangan untuk supaya semuanya terintegrasi,\" tuturnya.

https://www.youtube.com/watch?v=FQHc8YqN25w

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: