Komitmen Dukung Kemajuan Sepakbola

Komitmen Dukung Kemajuan Sepakbola

SUKRA –Turnamen sepakbola Ki Dalang Variasi Cup III resmi digelar, Selasa (8/10) hingga 10 November mendatang. Event yang dilaksanakan di lapangan bola Gajah Mada Sukra tersebut resmi dibuka oleh Bupati Indramayu, Hj Anna Sophanah. Acara pembukaan ditandai dengan penyerahan bola dari bupati kepada wasit terbaik ISL musim kompetisi 2012-2013, Dodi Setia Purnama pada pertandingan perdana antara Tim Persindra Indramayu melawan Bogor Selection. Selain membuka turnamen, bupati bersama ribuan penonton menyempatkan diri menyaksikan jalannya pertandingan hingga babak pertama usai. Turut mendampingi pengurus KONI Indramayu, Camat Sukra Teguh Budiarso MSi beserta unsur Muspika, para kuwu dan tokoh masyarakat Indramayu DR H Irianto MS Syafiuddin (Yance). Ketua panitia, Hikmatullah menyebutkan, sebanyak 32 tim dari wilayah Jawa Barat dan DKI Jakarta ikut ambil bagian dalam turnamen menyemarakkan Hari Jadi ke-468 Kabupaten Indramayu, Hari Sumpah Pemuda, dan sekaligus Hari Pahlawan tersebut. Demi menyedot peserta dari tim papan atas, panitia menyediakan hadiah dengan nilai total Rp30 juta. Dari sejumlah tim peserta yang mendaftar, rencananya diperkuat para pemain klub profesional. “Karena kebetulan waktu turnamen ini bertepatan dengan berakhirnya ISL,” kata Hikmat, panggilan akrab Hikmatullah. Kehadiran para pemain nasional dan klub itu, bakal menjadi daya tarik bagi para penonton. Apalagi, sejak dihelat tahun 2004 lalu turnamen Ki Dalang Variasi Cup tidak lepas dari keikutsertaan para pemain bintang. Sementara itu, Bupati Indramayu Hj Anna Sophanah menyatakan komitmennya untuk memajukan perkembangan olahraga khususnya sepakbola. Itu karena olahraga yang satu ini merupakan salah satu cabor yang paling digemari masyarakat dunia, termasuk di Indramayu. “Pemkab akan terus mendukung demi kemajuan olahraga sepakbola di Indramayu,” ucapnya. Kepada para pemain, bupati berpesan untuk menjunjung tinggi sportivitas dan fair play sehingga pelaksanaan kompetisi  benar-benar sesuai harapan. Khusus kepada penonton, ia juga meminta bersama-sama menjaga kondusivitas dan menikmati pertandingan dengan tertib. (kho)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: