DKP3: Puluhan Hewan Kurban Tak Layak
CIREBON-Dinas Kelautan, Perikanan, Peternakan, dan Pertanian Kota Cirebon menemukan puluhan hewan kurban tidak layak dikurbankan. Hal itu terbukti dalam pemeriksaan hewan kurban kambing dan sapi, yang dilakukan Bidang Peternakan DKP3 ke sejumlah tempat penjualan hewan kurban di Kota Cirebon, Rabu (9/10). Namun, hasil pemeriksaan tidak ditemukan penyakit serius yang diderita hewan kurban. Hanya penyakit biasa seperti flu dan bersin. Namun sebagian besar, akibat belum cukup umur, yang dilihat dari pertumbuhan gigi. Bagi yang dinilai layak, petugas memberikan tanda pada hewan kurban tersebut. Hal itu dilakukan untuk memberikan perlindungan kepada masyarakat yang ingin membeli hewan kurban. Sehinggan kurban yang dilakukan sesuai dengan ketentuan dan syariat agama Islam. \"Hewan yang diperiksa rata-rata tidak ditemukan masalah, sehingga aman untuk dikonsumsi. Namun, banyak ditemukan hewan yang belum cukup umur. Dengan demikian, diharapkan masyarakat untuk berhati-hati dan teliti saat membeli hewan kurban,\" ujar Kabid Peternakan DKP3 Kota Cirebon, Ir. Erythrina Oktiyani. Ia juga mengatakan, pemeriksaan ini akan dilakukan hingga hari Raya Idul Adha, karena masih banyak pedagang, yang baru mendatangkan hewan kurban.(Yan)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: