Hari Ini, Din Syamsuddin Akan Deklarasikan Partai Pelita

Hari Ini, Din Syamsuddin Akan Deklarasikan Partai Pelita

Radarcirebon.com-Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin pada siang ini, Senin (28/2) Partai baru akan dideklarasikan . Partai tersebut diberi nama Partai Pelita dengan Beni Pramula sebagai ketua umumnya, deklarasi rencananya akan digelar di Gedung Joang \'45, Jalan Menteng Raya, Jakarta Pusat.

Din Syamsuddin menambahkan, setelah melakukan deklarasi, Partai Pelita juga akan menggelar acara lanjutan yakni Syukuran dan Perkenalan. Acara ini digelar di tempat yang berbeda.

\"Deklarasi di Gedung Joang \'45, pukul 13.00 hingga 13.30 WIB,\" ujar Din Syamsuddin kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (28/2). Di struktur partai ini, Din Syamsuddin akan menempati posisi sebagai Ketua Majelis Penasihat Partai (MPP).

Acara deklarasi Partai Pelita ini sudah mengantongi izin dari pihak kepolisian dan Satgas Covid-19, serta akan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. \"Syukuran dan Perkenalan di Hotel Santika Premiere, Jalan KS Tubun No. 7, Slipi, Jakarta Barat, pukul 14.00-15.30 WIB,\" ujarnya.

BACA JUGA:

Senada itu, Ketua Umum Partai Pelita Beni Pramula juga menegaskan bahwa pihaknya akan melakukan syukuran dan pengukuhan pengurus. “Syukuran dan pengukuhan pengurus di Petamburan,” tegasnya kepada Kantor Berita Politik RMOL. \"Atas izin kepolisian dan Satgas Covid-19,\" demikian Din Syamsuddin.

Usai deklarasi, Beni Pramula dipastikan akan menjadi ketua umum termuda yang turut mewarnai belantika politik Indonesia. Dia merupakan mantan President Pemuda Asia-Afrika, yang juga mantan Ketum Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah.(rmol)

BACA JUGA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: