Pos Polisi Pejompongan Dibakar Massa Usai Demo di Gedung DPR
Radarcirebon.com, JAKARTA - Pos Polisi Pejompongan dibakar massa. Pelaku pembakaran fasilitas polisi di Jakarta Pusat (Jakpus) itu, belum diketahui.
Dalam video viral di media sosial, nampak massa berkerumun di sekitar Pos Polisi Pejompongan sebelum dibakar. Mereka muncul setelah demo ricuh di DPR RI.
Informasi Pos Polisi Pejompongan dibakar massa, dibenarkan Polda Metro Jaya. Diketahui kejadiannya setelah buka puasa, Senin, 11, April 2022.
Polisi belum memberikan keterangan lebih lanjut terkait pembakaran pos polisi tersebut oleh kelompok massa selepas demo di DPR RI. Namun mereka bukan mahasiswa.
Baca juga:
Di media sosial juga beredar video kericuuan lainnya di perlintasan kereta api di kawasan Jakarta Pusat. Sekelompok massa nampak terdengar tengah berlarian.
Kembali ke Pejompongan, area tersebut kini telah dijaga oleh pihak kepolisian yang sebelumnya mengamankan di area DPR RI.
Kabar pembakaran pos polisi tersebut dibenarkan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan.
Berita berlanjut di halaman berikutnya...
Baca juga:
- Pemukul Pertama Kali Ade Armando Terekam Kamera, Ini Wajahnya
- Mahasiswa Terbakar saat Demo, Terpeleset saat Mau Bakar Ban
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: