Libur Sekolah Diperpanjang, Mulai Masuk Lagi Kamis 12 Mei 2022

Libur Sekolah Diperpanjang, Mulai Masuk Lagi Kamis 12 Mei 2022

Radarcirebon.com, JAKARTA - Libur sekolah diperpanjang pemerintah hingga, Kamis, 12, Mei 2022. Pertimbangan ini, untuk mengurai kepadatan arus balik lebaran.

Keputusan pemerintah bahwa libur sekolah diperpanjang diumumkan langsung Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Adapun kebijakan libur sekolah diperpanjang berlaku untuk DKI Jakarta, Jawa Barat (Jabar) dan Banten.

Hal tersebut merupakan hasil koordinasi antara Kemendikbud Ristek dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Baca juga:

Bahwa diperlukan upaya untuk mencegah terjadinya penumpukan arus balik lebaran, pada 6-8 Mei 2022.

Kendati pemerintah telah menetapkan one way selama tiga hari tersebut, namun hal itu diyakini belum cukup mengurai kepadatan lalu lintas yang mungkin ditimbulkan.

Plt Kepala Biro Kerja Sama dan Humas Kemendikbudristek, Anang Ristanto mengatakan, Kemendikbudristek telah berkoordinasi dengan Pemprov DKI, Jabar, dan Banten.

Berita berlanjut di halaman berikutnya...

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: