Menko PMK Ingatkan Soal Etika Hidup Bertetangga Antarsesama Negara
Radarcirebon.com, JAKARTA – Ramai-ramai menyikapi penolakan Singapura atas kedatangan Ustad Abdul Somad, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy juga ikut merespon.
Muhadjir Effendy menekankan tentang etika hidup bertetangga baik lingkungan tempat tinggal juga antar sesama negara.
\"Pokoknya begini, hidup bertetangga itu tidak hanya dalam arti rumah ke rumah ya. Antarsesama negara itu juga ada etika ada tata cara, saling menghormati,\" kata Muhadjir di Kantor Kemenko PMK, Jakarta, Kamis 19 Mei 2022.
Baca juga: Kocak, UAS Menyindir Singapura Pakai Komik: Kena Ruqyah!
Dia mengatakan bahwa dalam kehidupan bertetangga, semua orang harus bisa menjaga etika, ucapan yang menyinggung dan perbuatan.
\"Sebaiknya ya sama dengan bertetangga lah, mulai dari menjaga lidah, menjaga mulut, menjaga tangan, sehingga kita bisa hidup enak,\" ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: