Swadaya Masyarakat Mencapai 115%

Swadaya Masyarakat Mencapai 115%

PATROL – Program Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Pedesaan (PNPM MP) tahun 2013, Desa Sukahaji Kecamatan Patrol, hasilnya diserahterimakan dari Tim Pengelola Kegiatan (TPK) kepada pemerintah desa setempat, Jumat (15/11). Acara musyawarah desa serah terima (MDST) yang digelar di Madrasah Ibtidayah (MI) Pelita Insani tersebut, disaksikan Camat Patrol Drs H Achmad Mansyur MSi, Ketua UPK PNPM Jaya Abadi, Supardi, fasiltator teknik pelaksanaan program Ir H Wisnu, Kepala MI Abdurohman SAg, dan para tokoh masyarakat. Realisasi PNPM MP 2013 di Desa Sukahaji, selain untuk pemberdayaan ekonomi melalui simpan pinjam perempuan (SPP) juga membangun gedung Madrasah Ibtidaiyah. Pelaksaannya dinilai cukup baik, karena tingkat partisipasi masyarakat cukup tinggi. Hal itu terlihat dari swadaya yang telah melebihi target. “Swadaya yang kita terima sebesar 115 persen dari target Rp30 juta, sementara alokasi anggaran biaya dari PNPM MP untuk membangun gedung sebesar Rp174 juta. Ini merupakan usulan masyarakat, karena selama ini kegatan belajar mengajar masih menempati gedung Madrasah Diniyah,” ujar Ketua TPK PNPM Sukahaji, Carli. Dalam kesempatan itu, Carli menyerahkan hasil program tersebut kepada Kepala Desa Sukahaji, H Mukrowi, disaksikan camat, UPK dan tamu undangan. Carli juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat atas dukungan dan partisipasi dalam program tersebut. “Khususnya kepada H Casman, salah satu tokoh masyarakat desa ini. Karena beliau telah mewakafkan sebidang tanahnya untuk pembangunan gedung madrasah ini,” ungkapnya. Camat Patrol, Drs H Achmad Mansyur MSi mengapresiasi tingginya partispasi masyarakat Sukahaji sehingga pelaksanaan PNPM MP berjalan dengan baik. Menurutnya, pelaksaan program akan berjalan sukses jika ada dukungan dari masyarakat. “Seperti Desa Sukahaji ini, masyarakat sini begitu antusias mendukung program ini (PNPM MP, red). Terbutki dari nilai swadaya masyarakat yang telah melebih target. Atas nama Pemerintah Kecamatan maupun Kabupaten Indramayu, kami mengapresiasi pelaksaan PNPM MP di Desa Sukahaji,” ujarnya. Dirinya juga meminta kepada masyarakat, agar gedung MI yang telah berdiri megah tersebut nantinya dipelihara dengan baik. “Karena memelihara tidak mudah dibandingkan membangun,”  imbuhnya. Setelah acara serah terima, gedung mdarasah tersebut juga diresmikan. Peresmian dilakukan camat, melalui pengguntingan pita di prasasti yang ditandatangani bersama kepala desa dan Ketua TPK. (kom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: