Dunia Harus Tahu, Ada Misi Penting Jokowi ke Ukraina dan Rusia

Dunia Harus Tahu, Ada Misi Penting Jokowi ke Ukraina dan Rusia

Radarcirebon.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan melawat ke Ukraina dan Rusia, perjalan dimulai pada Minggu, 26 Juni 2022.

Presiden Jokowi didampingi rombongan terbatas, selain ke Ukraina dan Rusia, rombongan ini akan melawat ke beberapa negara lainnya.

Lawatan Jokowi tersebut akan dimulai dengan mengunjungi Jerman guna menghadiri KTT G7.

Dalam KTT G7, Presiden Jokowi akan menjadi perwakilan negara partner sebab Indonesia berstatus sebagai Presidensi G20.

Baca juga:

Jokowi menegaskan bahwa, dalam lawatan dirinya kali ini, khusunya ke Ukraina dan Rusia punya misi khusus untuk perdamaian dunia.

\"Kami akan mendorong dan mengajak negara-negara G7 untuk bersama-sama mengupayakan perdamaian di Ukraina,\" kata Jokowi dilansir dari JPNN.com, Minggu 26 Juni.

Selain agenda perdamaian, Jokowi akan membahas solusi atas krisis pangan dan energi di KTT G7.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: