Grage Grup Menggelar Upacara 17 Agustus di Mall

Grage Grup Menggelar Upacara 17 Agustus di Mall

UPACARA DI MALL. Grage Group menggelar upacara peringatan hari kemerdekaan RI ke 77 di Grage City Mall, Rabu (17/8)-ABDULLAH-radarcirebon.com

Radarcirebon.com, CIREBON- Meningkatkan rasa nasionalisme cinta tanah air salah satunya ditunjukkan melalui upacara 17 Agustus, seperti yang dilakukan Grage Grup, Rabu (17/8)  menggelar upacar pengibaran bendera merah putih pada peringatan 17 Agustus, bertempat di Lobby Utama Grage City Mall (GCM), mulai drai karyawan Grage Group, Veteran hingga anak Yatim mengikuti upacara peringatan hari kemerdekaan ke 77.

Pembina Upacara, Ir Trisnahadi Darga, negara hadir saat ini karena berkat perjuangan dan penuh pengorbanan dari para pejuang, betapa mulia cita cita Para pejuang kemerdekaan.

Dengan semangat proklamasi,  kata Trisna, kita tumbuhkan spirit pulih lebih cepat bangkit lebih kuat. Pasca Pandemi covid 19,  kita sukseskan percepatan ekonomi Indonesia.

Walaupun Kita telah menikmati udara kemerdekaan, kata Trisna,  tapi mawas diri apa yang telah kita persembahkan untuk negara ini.

BACA JUGA:Radar Fashion Street, Saat Pesepeda Bergaya Ala Citayam Fashion Week di Graha Pena

“Grage grup selalu menggelar upacara peringatan 17 Agustus, bukti cinta kami kepada bangsa ini,” tegasnya.

Keluarga besar Grage grup, lanjut Trisna,  senantiasa menyelenggarakan upacara ini walaupun disesuaikan dengan Pandemi covid 19. Karena Kita senantiasa menjunjung tinggi nilai perjuangan.

“Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawan,” tandasnya.

BACA JUGA:HUT RI, CCC Gobar dan Tarkam 77 Kilometer, Finish di Radar Cirebon

Veteran Cirebon,  Didi Supardi menyampaikan terima kasih kepada Grage grup yang telagh menggelar upacara hari kemerdekaan  17 Agustus, peringatan ini bentuk wujud arti kemerdekaan, karena kita semua bisa begini karena kemerdekaan.

“Terima kasih Grage Group telah memperingatan peringatan hari kemerdekaan RI ke 77 ini dengan menggelar upacara bendera,  dalam usia 77 mudah mudahan kedepan lebih maju, dan Grage Group juga lebih maju lagi,” pungkasnya.

BACA JUGA:HUT RI Diwarnai Tawuran Pemuda di Garut, Cuma Gara-gara Lodong

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: