Naura Sahila , Juara I Olimpiade Ekonomi Yang Hafal 30 Juz
JUARA. Naura Sahila di damping kepala MA Al Hikmah, Lily Indahsari dan Waka Kurikulum, Muhamad Sumantri, SPd berhasil meraih juara I Lomba Olimpiade Ekonomi Yang Hafal 30 Juz-Abdullah-Radarcirebon
Radarcirebon.com, CIREBON-Madrasah Aliyah (MA) Al Hikmah Cirebon melalui siswanya yang bernama Naura Sahila, berhasil merebut juara I dalam ajang kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten Cirebon pada mata pelajaran Ekonomi yang dilaksanakan , Sabtu 13 Agustus 2022.
Keberhasilan Naura Sahila ini melengkapi prestasi non akademisnya yang juga cemerlang yakni telah hafal Al Qur’an 30 juz. Siswi kelahiran Jakarta, 15 Desember 2005, putra ke - dua pasangan Agus Hasanudin ST.ME. Sy. dan Nina Faridhatul Muthmainnah ini mempunyai hoby mendengarkan musik dan silat Tapak Suci ini.
Meninggalkan rumah untuk masuk di Pesantren Tahfidz Qur’an Terpadu (PTQT) Al Hikmah Dukupuntang – Cirebon tidak menyangka bisa menghafal Al Qur’an lengkap 30 juz. Sesuatu yang semula mustahil kemudian menjadi kenyataan. Dirinya berterima kasih sekali kepada orang tuanya yang membantu dirinya dalam doa – doa malamnya.
Begitu juga dengan para pembimbingnya yang senantiasa tekun hingga hasilnya seperti sekarang ini, pungkas pengagum Ibnu Khaldun ini.
Agus Hasanudin ST. ME. Sy. selaku orang tua didampingi Kepala Ma Al Hikmah, Lily Indahsari, SPd dan Waka Kurikulum MA Al Hikmah, Muhamad Sumantri, SPd berharap agar Naura Sahila senantiasa mampu menjaga hafalan dan mengamalkan Al Qur’an sepanjang hayat..
BACA JUGA:Kasus Irjen Ferdy Sambo Dianalisa Oleh Mantan Pentolan Intelijen TNI: Bukan Polisi vs Polisi
Saya berterima kasih yang sebesar-besarnya kepada segenap pengelola Pesantren Al Hikmah yang telah membentuk anak kami tumbuh seperti sekarang ini, kreatif, disiplin dan bertanggungjawab.
Agus menjelaskan, Naura Sahila Meninggalkan rumah untuk masuk di Pesantren Tahfidz Qur’an Terpadu (PTQT) Al Hikmah Dukupuntang – Cirebon, dan tidak menyangka bisa menghafal Al Qur’an lengkap 30 juz.
“Sesuatu yang semula mustahil kemudian menjadi kenyataan,” kata Agus.
Sebagai orang tua, dirinya membantu dirinya dalam doa – doa malamnya. Terima kasih juga kepada para pembimbingnya yang senantiasa tekun hingga hasilnya seperti sekarang ini, pungkas pengagum Ibnu Khaldun ini.
BACA JUGA:Klasemen MotoGP 2022 Usai Bagnaia Juara Balapan di Austria Minggu 21 Agustus
Ketua Yayasan Al Hikmah Dukupuntang – Cirebon, KH Muslih Marzuki Mahdhor Lc. MAg Al Hafidz, melalui Kepala pondok Al Hikmah Putri, Nina Nurohmah, Msi. Al Hafidz mengatakan bahwa, PTQT Al hikmah yang di dalamnya ada SMP dan MA adalah salah satu lembaga pendidikan alternatif.
Siswa memang wajib tinggal 24 jam di asrama, dan melakukan seluruh aktfitas di dalam.
“Pesantren Al Hikmah semaksimal mungkin memfasilitasi potensi-potensi diri santri agar berkembang. Harapanya agar selain hafal dan dekat dengan Al qur’an, juga bagus secara akademisnya, dan hari ini Naura Sahila telah membuktikannya, kata Nina Nurohmah.
BACA JUGA:Paul Pogba Dikritik Pedas, Legenda Juventus Fabio Cannavaro Minta Jangan Fokus Rambut Saja
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: