Ridwan Kamil Bisa Jadi Capres Kebanggaan Jawa Barat, Kang Dani: Punya Inovasi

Ridwan Kamil Bisa Jadi Capres Kebanggaan Jawa Barat, Kang Dani: Punya Inovasi

Ridwan Kamil bisa menjadi Capres kebanggaan Jawa Barat. -Ilustrasi/Dzulham Fadoli-radarcirebon.com

Radarcirebon.com, CIREBON - Ridwan Kamil bisa menjadi capres kebanggaan masyarakat Jawa Barat dan menjadi representasi di kancah Pemilihan Presiden.

Peluang Ridwan Kamil menjadi capres pada 2024, terbuka lebar dan hasil survei pun menjadi kebanggaan tersendiri terlebih sebagai representasi dari Jawa Barat.

Tokoh muda Cirebon, Dani Jaelani mengatakan, trend turun naik elektabilitas Capres atau cawapres suatu hal dinamis. Termasuk bagi Ridwan Kamil.

Tapi, hal tersebut tidak terlepas hasil pembangunan di wilayah Jabar yg bisa dilihat dan dirasakan oleh masyarakat. Setidakanya ada perubahan dengan geografis dominan pengunungan dan lahan pertanian.

BACA JUGA:Ridwan Kamil Bisa Menjadi Capres Kebanggaan Jawa Barat, Akademisi Cirebon: Ada Gambaran Karakter...

BACA JUGA:Jadwal Live Streaming Liga Europa 2022/2023 Hari Ini, Ada PSV vs Arsenal dan MU vs Sheriff

Juga meliputi daerah kabupaten dan kota dengan jumlah penduduk mencapai 50 juta. Selama ini, Ridwan Kamil dapat mengubah tata kota yang alami dikombinasi modern.

"Hal ini menurut kami salah satu daya tarik masyakat melihat kemampuan RK dalam berinovasi dan daya kreatifnya melakukan perubangan pembangun modern dengan tidak meninggalkan pondasi kerarifan lokalnya," kata Dani, yang juga ketua GM FKPPI Kota Cirebon.

Menurut Kang Dani, kinerja Ridwan Kamil adalah salah satu bagian salah satu indikator naiknya survei dan hal tersebut tentu wajar saja terjadi.

Dikutip dari Litbang Kompas, survei ini diselenggarakan pada 24 September-7 Oktober 2022. Survei dilakukan melalui wawancara tatap muka ini dengan total 1.200 responden yang dipilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 34 provinsi Indonesia.

BACA JUGA:Ridwan Kamil Capres Kebanggaan Jawa Barat, Dr Sugianto: Dalam Sejarahnya Belum Ada Presiden dari Sunda

BACA JUGA:Sosok Damianus yang Sebut Brigadir J Suka Dugem Dibenarkan Kuasa Hukum Ferdy Sambo

Adapun penarikan sampel diambil secara acak sederhana. Tingkat kepercayaan survei tersebut 95 persen dan margin of error penelitian 2,8 persen.

Dalam survei tersebut, Litbang Kompas memisahkan kandidat capres dengan elektabilitas di atas 10% dan di bawah 10%. Ridwan Kamil menduduki puncak pada kategori di bawah 10%.

Elektabilitas Ridwan Kamil melejit dari survei sebelumnya pada Juni 2022. Kini elektabilitas dia sebesar 8,5%. Sementara tokoh lainnya berada di bawah 3%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: