Sapphire Beri Diskon Hingga 60 Persen
CIREBON - Sapphire Residence Kedawung tak ingin melewatkan momen akhir tahun untuk memberikan promo. Salah satunya dengan menghadirkan diskon spesial potongan uang muka hingga 60 persen. Disampaikan oleh Manager Marketing Sapphire Residence Kedawung, Dwitya Ajeng. Potongan uang muka hingga 60 persen, berlaku untuk semua tipe. Baik tipe 45, 54, maupun 70. Penawaran menarik ini dapat dimanfaatkan konsumen hingga 31 Desember mendatang. \"Diskon uang muka ini untuk meringankan konsumen yang mau beli unit di Sapphire. Kalau tanpa diskon, uang muka tipe 45 Rp27 juta, dengan diskon ini bisa jadi lebih murah. Mulai dari Rp10 jutaan sudah bisa dapat unit di Sapphire,\" katanya kepada Radar, Selasa (10/12). Sapphire menjual tipe 45/98 Rp262 juta dan uang muka (UM) Rp27 juta belum termasuk diskon. Tipe 54/120 Rp320 juta dan UM Rp40 juta belum diskon. Tipe 70/135 Rp390 juta UM Rp60 juta. Harga tersebut sudah termasuk pajak dan sertifikat hak milik. \"Program ini hanya berlaku sampai akhir tahun. Sebetulnya momen akhir tahun ini adalah waktu yang tepat untuk investasi. Selain ada diskon UM, di awal tahun kemungkinan akan ada perubahan harga,\" terangnya. Promo Sapphire Residence mendapat respons positif dari konsumen. Apalagi proyek Sapphire di Cirebon bukan yang pertama. Konsep arsitektur klasik mediteranian atau European Style, didukung desain berkelas dan kualitas bangunan yang prima. Ini akan terus meningkatkan nilai investasi. \"10 sampai 20 persen nilai investasi akan tumbuh setiap tahun,\" imbuhnya. Sapphire Residence Kedawung dilengkapi listrik 1.300 watt, sumur bor, Masjid, taman bermain, sarana olahraga, CCTV, keamanan 24 jam, one gate system, bebas banjir, jalan utama lebar 10 meter, dan lokasi yang strategis. Unit ready stok, baik tipe 45, 54, dan 70. \"Jadi, pastikan untuk segera mengambil unitnya sekarang juga selama masa promo berlangsung,\" pungkasnya. (nda)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: