Inilah Profil Aminah Cendrakasih, Pemeran Mak Nyak di Film Si Doel
Kenangan Rubo Karno bersama almarhum Aminah Cendrakasih.-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-
JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Mendengar kabar meninggalnya Aminah Cendrakasih tentunya Indonesia kehilangan sosok seniman yang bertalenta di layar kaca.
Diketahui Aminah Cendrakasih lahir di Magelang, 29 Januari 1938 silam dan merupakan putri dari artis senior Wolly Sutinah atau yang dikenal dengan Mak Wok.
BACA JUGA:Kabar Duka! Aminah Cendrawasih Pemeran Mak Nyak Meninggal Dunia
Awal karir Aminah yang mengikuti jejak ibundanya itu mulai dikenal sejak membintangi film berjudul Serampangan 12 tahun 1956 dan Asmara Dara di tahun 1958.
Setelah itu, puluhan judul film sempat diperankan oleh dirinya hingga meraih Lifetime Achievement Award di Festival Film Bandung 2012 dan Indonesia Movie Actors Awards 2013 ini.
BACA JUGA:Inilah Data Banjir yang Menerjang Kota Cirebon, Ketinggian Air Sampai 160 CM
Puncak karir Aminah Cendrakadih didapat saat ia memerankan sinetron Rumah Masa Depan dan Si Doel Anak Sekolahan bersama aktor Rano Karno, (alm) Benyamin Sueb, Mandra, Suti Karno, (Alm) Basuki dan beberapa aktor senior lainnya.
Pada sinetron Si Doel Anak Sekolahan, Aminah berperan sebagai ibu dari Doel (Rano Karno) dan istri dari Babeh (alm Benyamin Sueb).
BACA JUGA:Jabar-Ulsan Korsel Jajaki Kerja Sama di Bidang Pengembangan Kota Metropolitan
Sebelum dikabarkan meninggal, Aminah Cendrakasih sudah mengalami sakit menahun dan kehilangan penglihatan akibat penyakit Glaukoma.
Penyakit yang dideritanya juga membuatnya Aminah mengalami kelumpuhan hingga membuat terbatas ruang geraknya.
BACA JUGA:Banjir Terjang Gamel dan Gintung, Segini Ketinggian Air yang Menggenang
Bahkan di film terakhirnya yang berjudul Si Doel pada 2018 harus dilakoninya dari tempat tidur.
Selamat jalan Mak Nyak, semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT. (jun)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase