Update Pemekaran Wilayah Timur Cirebon atau WTC, Disebut Banyak Kemajuan
Forum Cirebon Timur Mandiri menyampaikan update pemekaran WITC. --
CIREBON, RADARCIREBON.COM – Update pemekaran Wilayah Timur Cirebon alias WTC disebut sudah mengalami banyak kemajuan.
Update upaya pemekaran Wilayah Timur Cirebon atau WTC. Pada akhir Desember ini segala persyaratan ditargetkan tuntas lalu dibawa ke DPRD untuk pembentukan pansus sekaligus diparipurnakan.
Progres bagus pemekaran WTC ini tentu tak lepas dari peran Forum Cirebon Timur Mandiri (FCTM).
Kamis 22 Desember 2022 kemarin misalnya, FCTM mengundang seluruh fraksi di DPRD Kabupaten Cirebon dan berkumpul pada salah satu hotel di Ciledug.
Dalam pertemuan tersebut disepakati seluruh fraksi akan mendesak pimpinan DPRD Kabupaten Cirebon untuk segera membentuk pansus pemekaran yang kemudian diparipurnakan.
BACA JUGA:Video Kebaya Hijau Viral di TikTok, Link Sudah Tersebar Luas, Pemeran Seorang Model dan Selebgram
“Kami undang seluruh fraksi. Dari tujuh fraksi, hadir enam fraksi. Satu fraksi tak hadir karena kedatangan tamu dari DPP-nya,” ujar Ketua FCTM, KH Usamah Manyur.
Dalam pertemuan tersebut, menurut Usamah, banyak kemajuan yang diinginkan untuk pemekaran Cirebon Timur.
“Ini terobosan yang luar biasa. Forum Cirebon Timur Mandiri melakukan satu terobosan, di mana kami undang mereka dan alhamdulillah semuanya merespons dan mendukung," tuturnya.
Usamah memastikan seluruh fraksi DPRD Kabupaten Cirebon mendukung dan mendorong pemekaran Cirebon Timur.
“Secara tertulis mereka mendukung dengan tanda tangan, ketua DPC, dan ketua fraksi serta anggota fraksi," ujarnya.
BACA JUGA:BANSOS KEMENSOS 2023, Simak Daftarnya Ada Apa Saja dan Cara Cek Penerima atau Bukan
Selain itu, menurut Usamah, seluruh fraksi akan mendesak pimpinan DPRD Kabupaten Cirebon untuk segera membentuk pansus pemekaran.
“Kami juga akan segera menyampaikan surat kepada pimpinan dewan untuk segera menindaklanjuti usulan pemekaran. Mereka janji besok (hari ini, red) surat akan sampai," tutur Usamah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: