Insiden Petasan Meledak di Tangan Wakil Bupati Kaur, 2 Jari Putus dan Harus Operasi

Insiden Petasan Meledak di Tangan Wakil Bupati  Kaur, 2 Jari Putus dan Harus Operasi

Wakil Bupati Kaur, Herliam Muchrim dirawat di rumah sakit usai insiden petasan meledak. -Ist-radarcirebon.com

KAUR, RADARCIREBON.COM - Wakil Bupati Kaur, Herlian Muchrim, mengalami insiden saat malam Tahun Baru setelah petasan yang digenggamnya meledak.

Akibat petasan luncur kembang api yang meledak saat digenggam itu, 1 jari Wakil Bupati Kaur dilaporkan hancur dan harus dioperasi.

Insiden itu, terjadi saat perayaan malam tahun baru di Kabupaten Kaur. Bahkan terjadi saat detik-detik awal memasuki tahun 2023.

Lantaran ledakan yang cukup kencang, sisa-sisa hari wabup Kaur tercecer di lokasi. Video kejadian tersebut juga viral di media sosial.

BACA JUGA:Peringatan Dini Cuaca Jawa Barat, Berpotensi Hujan Sedang hingga Lebat Juga Angin Kencang dan Petir

BACA JUGA:Intip 3 Entrepreneur Muda Pemenang Pengusaha Muda Brilian 2022

Waktu kejadian itu, wabup berdiri bersama Bupati H Lismidianto, SH, MH, Sekda Kaur serta seluruh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) berbaris di bagian depan gedung kuliner.

Mereka berbaris bersebelahan dan mengarahkan petasan ke udara di malam pergantian tahun. Tidak diduga, Tiba-tiba bagian bawah petasan meledak.

Peristiwa itu menimbulkan kepanikan luar biasa di kalangan para pejabat. Termasuk Bupati yang saat itu berada di dekatnya.

Wabup kemudian segera dibawa ke RSUD Cahaya Bathin untuk mendapatkan pengobatan.Akibat peristiwa itu Wabup terpaksa dilarikan ke RSUD Kaur dan kemudian dirujuk ke RSUM Yunus Bengkulu.

BACA JUGA:Truk BBM Pertamina Kecelakaan di Samadikun Cirebon, Begini Kesaksian Pemilik Warung

BACA JUGA:Truk BBM Pertamina Tabrak Warung di Samadikun Cirebon, Sopir Mengaku Selip

Peritiwa itu terjadi saat Wabup, bersama pejabat lain termasuk Bupati Kaur H Lismidianto SH, MH sedang berada di gedung sentral kuliner Kota Bintuhan untuk merayakan malam tahun baru.

Nah saat petasan dinyalakan dan dipegang sejumlah pejabat tiba-tiba petasan yang dipegang Wabup meledak.

Dilansir dari radarkaur.co.id, Kepala Diskomimfo SP Kaur M Jarnawi membenarkan insiden itu. Ia menegaskan saat ini kondisi Wabup sudah ditangani tim medis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarkaur.disway.id