Isra Miraj Tahun 2023, Yuk Mulai Tanam Amalan-Amalan Baik

Isra Miraj Tahun 2023, Yuk Mulai Tanam Amalan-Amalan Baik

Isra Miraj Tahun 2023 Jatuh Pada Hari Ini, Yuk! Mulai Tanam Amalan-Amalan Baik-ist/BersamaDakwah-radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM Dalam bulan yang penuh rahmat ini, ada satu peristiwa yang sangat bermakna bagi umat Muslim di seluruh dunia.

Peristiwa tersebut adalah Isra Miraj yang terjadi di bulan Rajab. Isra miraj merupakan salah satu peristiwa penting dalam Islam. 

Dalam Isra miraj, dikisahkan perjalanan nabi Muhammad SAW ke langit ke tujuh. Peristiwa ini diperingati setiap tanggal 27 Rajab.

Seperti yang kita tahu bahwa bulan Rajab tahun 1444 hijriah jatuh pada tanggal 23 Januari 2023.

Dan bila menghitung tanggalan, maka tanggal 27 Rajab 1444 Hijriah akan jatuh pada tanggal 18 Februari 2023 Masehi.

BACA JUGA:9 Keutamaan MembacaAl Quran yang Dahsyat, Mukzijat Terbesar Nabi Muhammad SAW

Peristiwa Isra Miraj

Peristiwa Isra Miraj ini, mengisahkan Rasulullah SAW melakukan perjalanan dari Masjidil Haram menuju Masjidil Aqsa lalu diangkat menuju langit ke tujuh atau Sidratul Muntaha.

Rasulullah melakukan perjalanan ke langit ke tujuh bukan semata-mata beliau bertemu dengan sang Pencipta, tetapi menjadi perjalanan yang dimuliakan dan bersejarah dalam hidupnya.

Rasulullah SAW mendapatkan perintah mengenai shalat fardhu lima waktu yang hingga saat ini merupakan salah satu ibadah wajib yang umat Islam laksanakan setiap harinya.

Selain itu, peristiwa Isra Miraj ini terbagi menjadi dua peristiwa yang berbeda.

Pertama adalah Isra, yaitu saat Rasulullah berangkat dari Masjidil Haram Mekkah ke Masjidil Aqqsa di palenstina dengan menggunakan hewan Buraq.

BACA JUGA:Punya Julukan yang Sama Dengan Nabi Isa AS, Ini Alasan Dajjal Dijuluki Al Masih

Hewan buraq digambarkan semacam hewan bertubuh besar seperti kuda putih dengan memiliki sayap dan ekor seperti burung merak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: