UPDATE CIPALI HARI INI, Korban Meninggal Bertambah, Termasuk Balita 1 Tahun

UPDATE CIPALI HARI INI, Korban Meninggal Bertambah, Termasuk Balita 1 Tahun

Update terbaru jumlah korban Bus tabrak Truk di Tol Cipali hari ini jadi 5 orang meninggal dunia, termasuk balita usia 1 tahun.-Ist-Radar Cirebon

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Korban lakalantas di Tol Cipali hari ini yang melibatkan kendaraan bus dan truk beras, bertambah.

Lakalantas yang terjadi pada Sabtu, 25 Februari 2023 sekitar 04.03 WIB, mengakibatkan 3 orang meninggal dunia di tempat, berikut sopir bus.

Sedangkan korban lain yang mengalami luka berat maupun ringan, dirujuk ke Rumah Sakit Mitra Plumbon, Kabupaten Cirebon.

Update terbaru, 2 korban yang mengalami luka berat, akhirnya meninggal dunia setelah menjalani perawatan medis.

BACA JUGA:Berikut Daftar Nama 5 Korban Meninggal Kecelakaan Truk vs Bus di KM 186.200 Tol Cipali

BACA JUGA:CIPALI HARI INI, Bus Tabrak Truk, 3 Orang Meninggal Dunia

Dari dua korban meninggal tersebut, satu orang merupakan balita usia 1 tahun atas nama Sabriena Aleesya Ramadani.

Dengan begitu, data terbaru jumlah korban meninggal dunia lakalantas bus tabrak truk, menjadi 5 orang.

Kecelakaan maut tersebut, melibatkan dua unit kendaraan truk bermuatan beras dan bus di KM 186.200 jalur A dari arah Cikopo menuju Palimanan.

Awalnya, kedua kendaraan yakni truck bermuatan beras bernopol B 9038 FYT yang dikemudikan Heri Siswanto (42) asal Kabupaten Demak melaju dari Cikopo menuju Palimanan.

BACA JUGA:Truk Bermuatan 8 Ton Minyak Goreng Curah Terperosok di Selokan, Warga Berebut

BACA JUGA:Kawasan Masjid Al Jabbar Ditutup Sementara, Persiapan untuk Ramadhan

Sementara itu, Bus Habibah Jaya Kencana yang dikemudikan Entus (48) warga Desa Cimuncang Kecamatan Serang Kota Serang, Banten, bernopol K 7031 OB melaju dari arah yang sama.

Setibanya di KM 186.200 jalur A, sopir bus menabrak bagian belakang truk bermuatan beras tersebut. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: