Muspika Karangampel Gelar Pasukan

Muspika Karangampel Gelar Pasukan

KARANGAMPEL – Guna mengamankan perayaan malam tahun baru 2014, pemerintah kecamatan Karangampel bersama unsur muspika menggelar apel gelar pasukan pengamanan tahun baru di halaman Kantor Kecamatan Karangampel, Selasa (31/12) malam. Camat Karangampel, Drs Dadang Rusyanto MSi mengatakan, kegiatan itu menindaklanjuti rapat koordinasi di Mapolres Indramayu pada tanggal 19 Desember 2013, dan rapat koordinasi di Kecamatan Karangampel perihal pengamanan perayaan Natal 2013 dan Tahun Baru 2014 di Kecamatan Karangampel. Dikatakannya, melalui pengamanan yang dilakukan secara bersama-sama diharapkan situasi wilayah Kecamatan Karangampel tetap kondusif. “Apel gelar pasukan ini dimaksudkan agar ada koordinasi diantara berbagai elemen, dalam melakukan pengamanan tahun baru,” kata Dadang Rusyanto, didampingi Kasi Trantib Rusyad Nurdin ST. Dadang juga mengajak masyarakat agar tidak melakukan kegiatan yang bisa mengganggu ketertiban umum, seperti melakukan konvoi kendaraan, membunyikan petasan, pesta minuman keras, dan kegiatan lain yang bisa mengganggu keamanan dan ketertiban. Peserta apel gelar pasukan terdiri dari Kapolsek Karangampel Kompol H Agus beserta anggota, Danramil Karangampel Kapten Sudiyanto beserta anggota, para kuwu se-kecamatan Karangampel, dan perwakilan dari Puskesmas Karangampel. Selain itu juga diikuti oleh ormas dan OKP seperti PAC Pemuda Pancasila (PP), Astakira, GMBI Karangampel, Pramuka, FKPM, Forum Karang Taruna, dan lainnya. Kapolsek Karangampel, Kompol H Agus menjelaskan, malam tahun baru memang rawan berbagai tindak kriminalitas yang akan mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat. Untuk itu pengamanan harus dilakukan secara bersama-sama dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat. Agus menjelaskan, pengamanan di wilayah Karangampel terbagi menjadi empat titik pengamanan. Yaitu di simpang tiga Karangampel, SPBU Kaplongan, Tranglen Dukuhjeruk, dan simpang tiga Mundu. (oet)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: