Mesin Cuci Boomerang Series dari Sharp, Mencuci jadi Lebih Cepat dan Masih Ada Promo

Mesin Cuci Boomerang Series dari Sharp, Mencuci jadi Lebih Cepat  dan Masih Ada Promo

Mesin Cuci Sharp dengan teknologi tercanggih menghemat waktu pencucian. -SENO-RADAR CIREBON

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Banyak faktor yang membuat cucian menumpuk di rumah.

Selain karena jumlah pemakaian pakain, faktor cuaca dan waktu pencucian juga jadi salah satu penyebabnya.

Apalagi akhir-akhir ini hujan kerap mengguyur Cirebon. Mesin cuci dengan fitur quick wash menjadi Mesin cuci yang paling cocok digunakan saat ini.

Sharp memiliki mesin cuci Boomerang Series yang bisa menjadi pilihan.

Branch Manager cabang Cirebon PT Sharp Electronics Indonesia, Sutanto menuturkan mesin cuci boomerang series ini merupakan mesin cuci front loading yang bisa menjadi pilihan mesin cuci terbaik saat ini.

Mesin cuci ini dilengkapi dengan program pencucian cepat hanya dalam waktu 15 menit untuk jumlah pakaian yang tidak terlalu banyak.

BACA JUGA:Tips Menjalankan Bisnis Online Melalui E-commerce

BACA JUGA:Terpeleset ke Parit, Warga Kepuh Ditemukan Meninggal Dunia

BACA JUGA:Marak Perang Sarung Selama Ramadan, Wagub Uu Mengaku Sedih dan Prihatin

"Fitur quick wash ini bisa menghemat waktu pencucian," tututrnya.

Tak hanya itu, fitur eco logic yang tersemat di mesin cuci ini juga secara otomatis mendeteksi cucian yang masuk ke dalam tabung dan mengatur konsumsi listrik hingga 50%, konsumsi air, dan lama pencucian.

Sehingga dapat menghemat waktu dan uang. Meski bisa menghemat konsumsi air, hasil pencucian tetap bersih maksimal karena mesin cuci ini memiliki fitur Stain Level Selection.

Fitur ini memberikan teknologi stain away yang dapat mengatasi 22 jenis noda pada cucian untuk hasil cucian yang lebih bersih. Tersedia tiga mode pembersihan noda yakni sangat kotor, sedang, dan kotor. 

Dari segi desain, desain boomerang pada body mesin cuci ini berfungsi untuk meredam guncangan dan suara yang dihasilkan pada saat pencucian berlangsung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: