Siswa SD Warga Halimpu Beber Tenggelam di Kolam Ikan

Siswa SD Warga Halimpu Beber Tenggelam di Kolam Ikan

Suasana rumah korban anak tenggelam di kolam ikan warga Desa Halimpu Kecamatan Beber, Kabupaten Cirebon. -Ist-Radar Cirebon

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Seorang bocah Warga Desa Halimpu, Kecamatan Beber, Kabupaten Cirebon, tenggelam di kolam ikan, Senin 3 April 2023.

Korban atas nama Dirga Pratama (8) merupakan warga Blok Sinurja Rt 11/03 Desa Halimpu, Kecamatan Beber, Kabupaten Cirebon.

Dirga meninggal dunia setelah tenggelam di kolam ikan saat berenang bersama teman-temannya sekitar pukul 10.30 WIB.

Kejadian bocah tenggelam di kolam ikan ini, dibenarkan Kanit Reskrim Polsek Beber, IPDA Rasdi SH.

BACA JUGA:Sadis! Dukun Pengganda Uang Bunuh Pasiennya Cara Diracun, Segini Jumlah Korbannya

BACA JUGA:KRONOLOGI Kecelakaan Bupati Kuningan di Sindangagung, Mobil Tiba-tiba Oleng

Menurut IPDA Rasdi, korban bersama teman-temannya saat kejadian berenang di kolam ikan milik Didi Mulyadi di Blok Erpah, Desa Cikancas, Kecamatan Beber, Kabupaten Cirebon.

"Korban berenang bersama 5 temannya di kolam ikan," kata Rasdi, Senin 3 April 2023.

Diduga, korban yang masih duduk di sekolah dasar tersebut, tidak mengetahui jika kolam ikan memiliki dasar yang cukup dalam.

"Kolam ikan tersebut memiliki kedalam sekitar 1,5 meter," tambah Rasdi.

Korban yang awalnya bermain di pinggir kolam, tanpa diduga berenang ke bagian tengah dan tenggelam karena tidak kuat untuk kembali.

BACA JUGA:Sistem One Way Diterapkan Atasi Macet di Tol Selama Arus Mudik Lebaran 2023

BACA JUGA:Di Lokasi Kecelakaan, Bupati Kuningan Terlihat Cemas Kemudian Berusaha Membantu Evakuasi Korban

Melihat korban tenggelam, teman-teman yang lain meminta pertolongan kepada warga sekitar.

"Kebetulan ada warga sekitar bernama Iman yang tidak jauh dari lokasi kejadian," sambungya.

Saksi yang mendapat laporan ada anak tenggelam, berusaha mencari korban di dasar kolam ikan.

Upaya pencarian membuahkan hasil, korban yang sudah tidak sadarkan diri langsung dibawa ke Puskesmas Beber untuk mendapat penanganan medis.

BACA JUGA:BPR KR Indramayu Bakal 'Disuntik' Dana APBD, FKMIB Datangi Gedung DPRD

BACA JUGA:Mobil Dinas Bupati Kuningan Terlibat Kecelakaan Maut, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Namun nyawa korban tidak tertolong, pihak medis menyatakan korban sudah meninggal dunia.

"Pihak keluarga menerima kejadian tersebut sebagai musibah dan korban langsung dimakamkan tanpa ada tindakan outopsi karena pihak keluarga keberatan," jelas Rasdi.

Dengan kejadian tersebut, Rasdi menghimbau kepada orang tua yang memiliki anak kecil, untuk bisa memantau mereka ketika bermain.

"Kepada orang tua, dihimbau untuk selalu mengawasi buah hati dalam bermain, jangan sampai kejadian seperti ini terulang," pungkasnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: