SMA Islam Al Azhar 5 Cirebon Punya Dalang Bertaraf Nasional

SMA Islam Al Azhar 5 Cirebon Punya Dalang Bertaraf Nasional

Devanata Nararya Prasandha siswa kelas XI SMA Islam Al Azhar 5 Cirebon saat ini berprofesi sebagai dalang saat pentas. -Abdullah-radarcirebon.com

"Tidak nyambung dari jurusan Bahasa Arab menjadi dalang, itulah bapak saya dan sekarang masih tetap eksis sebagai dalang, dan darah dalang mengalir kedalam diri saya sampai sekarang," ujar Devan. Kepala SMA Islam Al Azhar 5 Cirebon, Nur Wahyudin SSi didampingi Waka Kesiswaan, Akyad SSi mengaku bangga SMA Islam Al Azhar 5 Cirebon memiliki siswa yang berprofesi sebagai dalang.

Ini menunjukkan bahwasanya sekolah dibawah naungan Yayasan Pendidikan Islam Putera Bangsa ini menjunjung tinggi nilai nilai budaya Indonesia termasuk pewayangan. Profesi dalang, kata Wahyu, tidak semua bisa melakoni, tapi Devan mampu menunjukkan potensinya sebagai seorang dalang ternama.

Hal ini di buktikan dengan keberhasilannya meraih juara 1 lomba dalang tingkat Kabupaten Cirebon, dan pernah pentas di Jakarta. Bahkan Devan juga pernah pentas didepan balaikota diacara Malam mingguan di Balaikota, dan kemampuan Devan bisa teruji ketika sering menggantikan ayahnya saat pentas wayang.

"Ini sungguh luar biasa, darah seni mengalir dalam dirinya, kami bangga Devan menjadi dalang, dan bisa mensyiarkan dakwah Islam ke masyarakat melalui wayang," pungkasnya.

BACA JUGA:Gelar Warteg Gratis untuk Duafa, Alfamart dan Heinz ABC Bagikan 20.000 Paket Buka Puasa

BACA JUGA:Inilah Penyebab Kilang Minyak Dumai PT Pertamina Meledak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: