LPM Karya Mulya Bagikan Sembako ke Majelis Taklim

LPM Karya Mulya Bagikan Sembako ke Majelis Taklim

SALURKAN. Sebagai bentuk menjalankan amanah dari donatur, LPM Karya Mulya membagikan 50 paket sembako kepada anggota majelis taklim Miftahul Huda, Rabu (5/4/2023).-Abdullah-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Bulan Ramadan sebagai bulan berbagi tampaknya membawa keberkahan.

Hal ini dilakukan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Karya Mulya Kecamatan Kesambi, Rabu (5/4/2023) membagikan sembako kepada Majelis Taklim Miftahul Huda RW 09 Situgangga.

Sembako yang dibagikan mulai dari beras, Mie instant, biskuit, Gula Pasir hingga minuman vitamin.

Ketua LPM Karya Mulya, Muhammad Yani SH mengaku bersyukur LPM Karya Mulya bisa kembali berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan. Dan bantuan yang diberikan dalam bentuk pembagian sembako.

BACA JUGA:Konon Ada Setoran Bulanan dari Rumah Sakit ke Sunjaya, Akan Dibongkar dalam Sidang Hari Ini

BACA JUGA:Merasa Tidak Wajar Dicopot Ketua KPK, Brigjen Endar Melapor ke Dewan Pengawas

Sembako ini, kata Yani,  diberikan kepada majelis taklim Miftahul huda RW 09 Situgangga.

"Alhamdulillah bisa berbagi kepada anggota majelis taklim Miftahul Huda berupa sembako," kata Yani.

Program ini, lanjut Yani, sudah berjalan selama 3 tahun, berbagai acara digelar dengan berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.

"kami hanya kepanjangan tangan dari donatur, alhamdulillah dengan pengurus LPM bisa menyalurkan bantuan tepat di bulan Ramadan," tandasnya.

BACA JUGA:Hadapi Mudik Lebaran, BSI Siapkan Uang Tunai Rp 37,6 Triliun

BACA JUGA:Setor Rp300 Juta ke Sunjaya, Seorang Kepala Dinas Sampai Jual Warisan dan Pinjam Uang ke Saudara

Yani menambahkan, paket sembako yang dibagikan sebanyak 50 paket. Mulai dari beras, gula pasir, Mie instant, biskuit, minuman  vitamin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: