Eril Diwisuda Hari Ini, Prosesi di ITB Digantikan Ridwan Kamil

Eril Diwisuda Hari Ini, Prosesi di ITB Digantikan Ridwan Kamil

Eril diwisuda hari ini Sabtu 8 April 2023 secara in absentia. Berikut ini pengertiannya.-instagram-Ridwan Kamil

BANDUNG, RADARCIREBON.COM - Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, Putra Ridwan Kamil diwisuda hari ini, Sabtu 8 April 2023.

Eril akan diwisuda sebagai sarjana ITB secara in absentia. Ridwan Kamil sendiri yang mengambil ijazah almarhum.

"Hari ini, Sabtu 8 April 2023, A Eril almarhum, akan diwisuda sebagai sarjana ITB secara in absentia. Saya akan mengambil ijazahnya mewakilinya," tulis Ridwan Kamil di unggahan media sosialnya.

Menurut Ridwan Kamil, ITB memutuskan Eril lulus sebagai mahasiswa setelah melakukan sidang sebanyak dua kali.

BACA JUGA:Ono Surono Lakukan Safari dan Saling Berbagi, Juga Diskusi Persoalan Daerah

BACA JUGA:Aming Putuskan Hijrah dan Mengubah Penampilannya, Begini Pengakuannya

"Sekian bulan setelah wafatnya, ITB mengadakan sidang 2 kali untuk menguji apakah tugas akhirnya yang memang secara substansi sudah selesai, itu layak apa tidak untuk dinyatakan lulus," sebut Ridwan Kamil.

Keputusan ITB tetap meluluskan Eril, disebut Ridwan Kamil murni karena tugasnya akhirnya sebagai mahasiswa tuntas dilaksanakan.

"Perlu digarisbawahi, kami sekeluarga tidak meminta ini. Karena sudah kami ikhlaskan semua hak/urusannya di dunia ini," kata Ridwan Kamil.

Keputusan ITB tetap memberikan kelulusan kepada Eril, disebut Ridwan Kamil sebagai berkah dari Yang Maha Kuasa.

BACA JUGA:LPM Karya Mulya Kembali Tebar Makanan Buka Puasa dan Beras

BACA JUGA:Perlunya Pengawasan Pemilu Disemua Lapisan Masyarakat

"Dear A Eril, Bahkan setelah kamu berpulang pun, Allah SWT masih menyayangimu dengan memberikan kemuliaan dan kehormatan kepadamu nak," sebutnya.

Atas kelulusan tersebut, menurut Ridwan Kamil merupakan kebanggaan yang diberikan Eril meski sudah tiada.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: